Jalan Santai Senam Bersama, KPU dan Pemkab Kepahiang Ajak Masyarakat Gunakan Hak Pilih Tingkatkan Partisipasi

Jalan Santai Senam Bersama, KPU dan Pemkab Kepahiang Ajak Masyarakat Gunakan Hak Pilih Tingkatkan Partisipasi

Melalui kegiatan jalan santai dan senam bersama, KPU dan Pemkab Kepahiang mengajak masyarakat tingkatkan partisipasi dan gunakan hak pilih dalam Pemilu 2024.--Radarkepahiang.id

BACA JUGA:Produksi Ganja di Desa Malana Berikut Sejarah, Peran Masyarakat dan Tantangannya

Kemudian selain mengapresiasi jajaran penyelenggara Pemilu 2024, Bupati Kepahiang, Dr. Ir. Hidayattullah Sjahid, MM, IPU juga mengatakan hal serupa dengan ketua KPU Provinsi Bengkulu. Dirinya berharap, kesadaran masyarakat terhadap pentingnya partisipasi masyarakat dalam menentukan pilihan dapat terus meningkat.

 

"Jangan sia-siakan kesempatan dalam menentukan pilihan. Ayo gunakan hak pilih anda. Karena memilih itu adalah hak masyarakat. Bahkan satu suara masyarakat itu menjadi penentu nasib bangsa 5 tahun ke depan," demikian bupati Kepahiang.

 

Selanjutnya Ketua KPU Kepahiang, Ikrok selaku penyelenggara Pemilu 2024 di Kabupaten Kepahiang dan mewakili seluruh jajarannya, mengaku sangat membutuhkan dukungan serta partisipasi dari masyarakat untuk mensukseskan setiap jenjang dan tahapan Pemilu 2024 ini.

BACA JUGA:Internet Jadi Lancar, Simak Cara Memperkuat Sinyal WiFi Anti Lemah

Terutama pada momen pencoblosan yang akan dilaksanakan tepat pada 14 Februari 2024 mendatang, Ikrok berharap masyarakat Kabupaten Kepahiang dapat bersama-sama menggunakan hak pilihnya serta mendorong partisipasi masyarakat untuk memanfaatkan hak suara.

 

"Kesuksesan kami penyelenggara, tidak terlepas dari dukungan pemerintah daerah dan masyarakat Kabupaten Kepahiang. Karena sukses tidaknya Pemilu 2024, ditentukan oleh masyarakat. Oleh karena itu, gunakan dan manfaatkan hak pilih sebaik-baiknya," pungkas Ikrok.

 

Untuk diketahui kalau selain jajaran KPU RI, ketua KPU Provinsi Bengkulu beserta jajaran, bupati Kepahiang, KPU kabupaten kota se Provinsi Bengkulu, rangkaian kegiatan jalan santai dan senam bersama KPU Kepahiang yang diikuti ribuan peserta ini juga dihadiri oleh Wakil Bupati Kepahiang, Zurdi Nata, Sekda Kepahiang, Dr. Hartono dan unsur Forkopimda Kabupaten Kepahiang. 

Sumber: