Baru 415 Ribu Orang Divaksin Booster

Baru 415 Ribu Orang Divaksin Booster

DOK/RK : VAKSIN : Petugas kesehatan saat menyuntikkan vaksin Covid-19 kepada masyarakat beberapa waktu lalu.--

RK ONLINE - Dinas Kesehatan (Donkes) Provinsi Bengkulu mencacat, dari target sasaran vaksinasi yang ditetapkan oleh pemerintah sebanyak 1.761.203 orang, tercatat  baru 415.222 orang di Bengkulu yang mendapatkan suntikan vaksin booster.

 

Kepala Dinkes Provinsi Bengkulu, Herwan Antoni, SKM M.Kes, M.Si mengatakan, pihaknya terus mengoptimalkan capaian vaksinasi Covid-19 di wilayah Bengkulu dengan mengajak dan mengimbau masyarakat tetap solid memerangi Covid-19, baik dengan memperketat Protokol Kesehatan (Prokes) dan menyegerakan diri untuk di vaksinasi lengkap.

 

"Kita terus mendorong masyarakat untuk vaksinasi lengkap dan vaksinasi booster menjadi senjata pelengkap untuk pencegahan pandemi covid-19 di Bengkulu," kata Herwan,  Kamis (1/12).

 

Lebih lanjut, di wilayah Bengkulu sendiri sasaran vaksinasi Covid-19 di mencapai angka 1.761.203 orang yang terdiri dari tenaga kesehatan (Nakes), lanjut usia, petugas publik, masyarakat rentan, masyarakat umum, usia 12-17 tahun dan anak-anak.

 

Dari jumlah sasaran vaksin tersebut, total masyarakat yang telah mendapatkan vaksinasi dosis 1 yaitu sebanyak 1.485.826 orang, sementara untuk masyarakat yang telah mendapatkan dosis 2 mencapai 1.219.325 orang, dan vaksinasi dosis 3 mencapai 415.222 orang.

 

BACA JUGA:Bengkulu Bukan Prioritas Vaksin Indovac

 

"Kita harapkan pada 2022 ini semua masyarakat di Bengkulu bisa mendapatkan vaksinasi Covid-19. Dan yang sudah vaksin lengkap kita minta tetap menjaga prokes," tutur Herwan.

 

Sumber: