Mulai Tebas Bayang Jalan Kabupaten
Foto/Dok : Kadis PUPR Kabupaten Kepahiang, Rudi A Sihaloho, ST.--
RK ONLINE - Tidak lepas dari banyaknya keluhan masyarakat terkait rumput yang menutupi hampir setengah badan jalan, Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupten Kepahiang menyiapkan anggaran Rp 100 juta untuk pemeliharaan rutin jalan kabupaten diakhir tahun ini.
Dikatakan Kadis PUPR Kabupaten Kepahiang, Rudi Andi Sihaloho, ST anggaran kegiatan rutin tebas bayang itu alokasinya rutin dianggarkan APBD setiap tahun. Hanya saja diakuinya, ada pengurangan anggaran lantaran keterbatasan pembiayaan pada OPD tersebut.
Untuk diketahui, mengenai ini kerap kali dikeluhkan masyarakat lantaran rumput yang menutupi hampir setengah badan jalan yang bisa menganggu pengguna jalan dan rawan kecelakaan. Sebab ketinggian rumput sudah mencapai 2-3 meter.
"Kewenangan pihak kami hanya pada jalan kabupaten saja. Jadi pada beberapa titik jalan kabupaten yang menjadi kewenangan, tebas bayangnya mulai disurvei untuk dikerjakan. Dianggarkan Rp 100 juta tahun ini," kata Rudi.
BACA JUGA:BPBD Siaga Bencana Hidrometeorologi
Ia menjelaskan, untuk pemeliharaan pengerjaan tebas bayang bisa dua sampai tiga kali sesuai dengan kebutuhan di lapangan dan ketersedian anggaran.
"Lantaran keterbatasan anggaran, tebas bayang diprioritaskan pada beberapa titik rawan kecelakaan. Walaupun beberapa titik sudah ada yang ditebas dengan cara gotong royong oleh masyarakat, kita tetap melaksanakan pada titik yang belum terlaksana tebas bayangnya. Terlebih pada titik yang rawan kecelakaan," singkat Rudi.
Sumber: