Agak Laen, Ini Jadwal Pengumuman hasil Seleksi Administrasi CPNS Kemenag 2024

Agak Laen, Ini Jadwal Pengumuman hasil Seleksi Administrasi CPNS Kemenag 2024

Jadwal dan tahapan pengumuman hasil seleksi CPNS Kemenag 2024 berbeda dari instansi lainnya/Foto: Ilustrasi--Istimewah

Radarkepahiang.id - Berbeda dari instansi lainnya, tahapan dan jadwal pengumuman hasil seleksi CPNS Kemenag 2024 ternyata memang belum dilaksanakan. Karena jika mengacu pada jadwal yang sudah ditetapkan, pendaftaran CPNS Kemenag ini baru saja ditutup 13 September 2024.

BACA JUGA:Ini Penyebab Peserta Seleksi CPNS 2024 Belum Menerima Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi

BACA JUGA:CPNS dan PPPK Kepahiang Diusulkan Bisa Tahun Depan

Diketahui, jadwal seleksi administrasi CPNS Kemenag 2024 ini berbeda dari kebanyakan jadwal seleksi CPNS 2024 di instansi lainnya yang sudah ditutup sejak 10 September 2024 lalu. Dengan jadwal seleksi tersendiri, penutupan pendaftaran peserta seleksi CPNS Kemenag 2024 ini lebih lambat dibandingkan dengan instansi lainnya.

 

Khusus seleksi CPNS Kemenag 2024, pengumuman hasil seleksi administrasi dijadwalkan mulai besok, Selasa 17 September 2024. Ini disebabkan pengumuman seleksi CPNS Kemenag 2024 yang baru diumumkan pada awal September lalu.

BACA JUGA:Tidak Lolos Seleksi Administrasi, Tenang Peserta Seleksi CPNS 2024 Bisa Lakukan Hal Ini!

BACA JUGA:Cek di Sini, Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi CPNS 2024 Hari Ini Diumumkan

Selain jadwal dan tahapan yang berbeda dari instansi lainnya, ada beberapa hal yang wajib diperhatikan peserta seleksi CPNS Kemenag 2024.

 

Informasi dari situs resmi Kemenag, proses seleksi berkas administrasi untuk pelamar CPNS 2024 ini, berdasarkan verifikasi dokumen yang diunggah pelamar melalui laman https://sscasn/bkn.go.id. Berkas administrasi tersebut, harus sesuai dengan persyaratan dan ketentuan yang ditetapkan oleh Kemenag.

BACA JUGA:Segini Nilai Ambang Batas SKD CPNS 2024, Peserta Wajib Persiapkan Diri!

BACA JUGA:Info Penting Peserta Seleksi CPNS 2024, Catat Begini Cara Mengikuti Simulasi CAT BKN Persiapan SKD CPNS

Sama halnya dengan syarat dan ketentuan yang ditetapkan oleh instansi dan kementerian lainnya, peserta seleksi CPNS Kemenag 2024 yang dinyatakan tidak lolos seleksi administrasi CPNS 2024, dapat mengajukan sanggahan.

Sumber: