Penerus Galaxy A54, Begini Bocoran Terbaru Galaxy A55 yang Dirilis Samsung

Penerus Galaxy A54, Begini Bocoran Terbaru Galaxy A55 yang Dirilis Samsung

Penerus Galaxy A54, Begini Bocoran Terbaru Galaxy A55 yang Dirilis Samsung/---youtube

Penerus Galaxy A54, Begini Bocoran Terbaru Galaxy A55 yang Dirilis Samsung

RK ONLINE - Bocoran terbaru mengenai Galaxy A55 turut meramaikan jagat maya. Spesifikasi dan desain ponsel ini, disebut menjadi penerus dari Galaxy A54 yang sebelumnya juga terkenal menarik.

 

Berdasarkan render yang diungkap oleh @OnLeaks, Samsung tampak melakukan perubahan pada frame pinggirannya. Jika sebelumnya pendahulunya memiliki pinggiran yang sedikit membulat, Galaxy A55 justru memiliki pinggiran yang benar-benar datar.

 

Ukuran ponsel ini diperkirakan sekitar 161,1 x 77,3 / 77,9 x 8,2mm, membuatnya sedikit lebih besar dan lebar dibandingkan A54. Hal ini mengindikasikan bahwa layar A55 kemungkinan akan memiliki ukuran 6,5 inci, sedikit lebih besar dari layar 6,4 inci pada model sebelumnya.

BACA JUGA:CEK! Bocoran Samsung Galaxy A15 5G dengan Spesifikasi Memikat dan Harga Terjangkau

Samsung A55 masih akan menggunakan layar Infinity-O yang menjadi rumah bagi kamera depan 32 MP. Resolusi layarnya juga tetap Full HD+ dengan refresh rate 120Hz.

 

Galaxy A55 akan menjadi salah satu dari ponsel pertama yang menggunakan Exynos 1480 SoC (S5E8845) dengan 4 core performa berkecepatan 2,75GHz dan 4 core efisiensi berkecepatan 2,05GHz serta GPU Xclipse 530.

 

Adapun RAM yang akan disematkan adalah 8 GB. Sementara itu, opsi memori internalnya hadir dalam dua pilihan, yaitu 128 GB dan 256 GB.

BACA JUGA:Hanya 3 Jutaan, Samsung Galaxy A24 Ponsel Pilihan Spesifikasi Unggulan dan Aman

Samsung dikabarkan akan membekali kamera utama belakang dengan resolusi 50MP, ultra-wide 12MP, dan kamera depan 32MP, seperti pada Galaxy A54. Dukungan pengisian cepat juga tetap sama dengan pendahulunya, yaitu 25W.

Sumber: