Jangan Sampai Ketinggalan, Ini Jadwal Debat Publik Calon Bupati dan Wakil Bupati Kepahiang!

Jangan Sampai Ketinggalan, Ini Jadwal Debat Publik Calon Bupati dan Wakil Bupati Kepahiang!

Jangan Sampai Ketinggalan, Ini Jadwal Debat Publik Calon Bupati dan Wakil Bupati Kepahiang!--Jimmy Mayhendra

"Kita sudah Rakor dan menentukan tanggal pasti pelaksanaan debat kandidat Pilkada 2024. Ya hasilnya pelaksanaan 3 kali debat kandidat dilaksanakan 6 November, 13 November, dan 20 November," ujar Anthaka.

 

Sementara itu terkait dengan teknisnya, akan dirancang lebih lanjut dan akan diinformasikan kepada masing-masing LO Pasangan calon bupati dan wakil bupati Kepahiang.

 

"Yang jelas pelaksanaan sudah kita sepakati, tinggal lagi nantinya melakukan pembahasan teknis pelaksanaan debat," lanjutnya.

BACA JUGA:Pemkab Kepahiang Agendakan Isbat Nikah 40 Pasangan

BACA JUGA:Penyelesaian THL Menjadi PPPK di Kepahiang Masih Tunggu Intruksi Pusat

Sekdar informasi tambahan bahwa, berdasarkan Peraturan Komisi Pemilihan Umum (PKPU) Nomor 13 Tahun 2024 tentang Kampanye Pemilihan Gubernur/Wakil Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati, serta Walikota dan Wakil Walikota.

 

Terdapat 6 materi debat publik untuk Cabup/Cawabup pada Pilkada 2024. Meliputi materi tentang meningkatkan kesejahteraan masyarakat, memajukan daerah, meningkatkan pelayanan kepada masyarakat, menyelesaikan persoalan daerah, menyerasikan pelaksanaan pembangunan daerah kabupaten/kota/provinsi dengan nasional, serta memperkokoh Negara Kesatuan Republik Indonesia dan kebangsaan.

Sumber: