Jangan Sepelekan Ruam Pada Kulit, Bisa Jadi Tanda Gejala HIV

Jangan Sepelekan Ruam Pada Kulit, Bisa Jadi Tanda Gejala HIV

Jangan Sepelekan Ruam Pada Kulit, Bisa Jadi Tanda Gejala HIV/--www.istockphoto.com

Tahap pertama HIV adalah tahap infeksi akut, yang terjadi pada beberapa bulan pertama setelah seseorang terinfeksi HIV atau selepas seseorang melewati masa inkubasi virus. Pada tahap ini, sistem kekebalan tubuh orang yang terinfeksi membentuk antibodi untuk melawan virus HIV.

BACA JUGA:Banyak Ditemui, Ini Ciri-Ciri Berikut Cara Deteksi Virus HIV

Gejala pada tahap ini akan muncul 2–4 minggu setelah infeksi terjadi. Penderita umumnya tidak menyadari telah terinfeksi HIV, karena gejala yang muncul mirip dengan gejala penyakit flu, serta dapat hilang dan kambuh kembali. Pada tahap ini, jumlah virus di dalam aliran darah cukup tinggi sehingga penularan infeksi lebih mudah terjadi.

 

Gejala tahap infeksi akut bisa ringan maupun berat dan dapat berlangsung hingga beberapa hari maupun  berminggu. Gejalanya meliputi:

1. Demam hingga menggigil

2. Muncul ruam di kulit

3. Muntah

4. Nyeri pada sendi dan otot

5. Pembengkakan kelenjar getah bening

6. Sakit kepala

7. Sakit perut

8. Sakit tenggorokan dan sariawan

BACA JUGA:Ternyata Ada Banyak Tes Untuk Mendeteksi Virus HIV, Ini Penjelasannya!

 

Sumber: