81.607 Peserta Lolos Seleksi Administrasi CPNS dan PPPK Kemenag 2023, Cek Namamu Segera!
81.607 Peserta Lolos Seleksi Administrasi CPNS dan PPPK Kemenag 2023, Cek Namamu Segera!/---kemenag.go.id
81.607 Peserta Lolos Seleksi Administrasi CPNS dan PPPK Kemenag 2023, Cek Namamu Segera!
RK ONLINE - Kementerian Agama (Kemenag) mengumumkan bahwa sebanyak 81.607 pelamar telah berhasil lolos seleksi tahap administrasi dalam rekrutmen Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dan Calon Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) 2023.
Sekretaris Jenderal Kemenag, Nizar, mengungkapkan bahwa seleksi administrasi telah selesai, dan sebanyak 3.262 CPNS dan 78.345 calon PPPK dinyatakan lolos. Jumlah ini menghasilkan total 81.607 pelamar yang berhak melanjutkan ke tahap selanjutnya.
Rekrutmen CPNS Kemenag tahun ini menawarkan 4.125 formasi, yang terbagi menjadi 68 formasi calon PNS dan 4.057 formasi calon PPPK.
BACA JUGA:Peserta Seleksi CASN Wajib Simak, Begini Penjelasan BKN Terkait Modus Penipuan CASN 2023
Pelamar yang tidak lolos seleksi administrasi memiliki kesempatan untuk mengajukan sanggahan terhadap hasil seleksi mereka. Masa sanggah akan dibuka mulai 19 hingga 21 Oktober 2023 melalui akun SSCASN masing-masing pelamar di laman https://sscasn.bkn.go.id.
Nizar menjelaskan bahwa masa sanggah ini memiliki ketentuan tertentu. Sanggah tidak dimaksudkan untuk mengubah, mengunggah ulang, menambah, atau memperbarui dokumen apapun. Panitia Seleksi akan melakukan verifikasi terhadap sanggahan yang diajukan, dan hasilnya akan diumumkan sesuai dengan jadwal Panitia Seleksi Nasional.
Kepala Biro Kepegawaian Setjen Kemenag, Nurudin, menekankan bahwa pelamar yang dinyatakan lolos seleksi administrasi untuk formasi calon PNS wajib mengikuti tahapan seleksi selanjutnya, yaitu Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) dengan menggunakan Computer Assisted Test (CAT) dan Seleksi Kompetensi Bidang (SKB).
BACA JUGA:Jangan Asal Sanggah, Berikut Ini Contoh Kalimat Sanggah CPNS 2023 yang Realistis dan Meyakinkan
Sementara itu, pelamar untuk formasi calon PPPK yang lolos seleksi administrasi akan mengikuti Seleksi Kompetensi dengan menggunakan Computer Assisted Test (CAT) dan Tes Moderasi Beragama yang juga menggunakan CAT.
Sumber: