Bersama Bunda PAUD dan TP PKK, Pemkab Kepahiang Persiapkan Generasi Emas Hadapi Bonus Demografi
Foto bersama Pemkab Kepahiang dalam rangkaian pelantikan bunda PAUD dan ketua TP PKK--
Pelantikan Bunda PAUD dan Ketua TP PKK Kecamatan, Desa dan Kelurahan se Kabupaten Kepahiang
RK ONLINE - Didampingi jajaran kepala OPD, Kamis 8 September 2022 Bupati Kepahiang Provinsi Bengkulu, Dr. Ir. Hidayatullah Sjahid, MM, IPU menghadiri pelantikan Bunda PAUD dan ketua TP PKK kecamatan, desa dan kelurahan se Kabupaten Kepahiang.
Di sini selain mengungkapkan pentingnya peran bunda PAUD dan ketua TP PKK dalam pembangunan daerah, bupati juga menegaskan kembali jika melalui sinergi antara bunda PAUD dan ketua TP PKK, Pemkab Kepahiang terus berupaya untuk membangun dan mempersiapkan generasi emas sebagai penerus bangsa dalam menghadapi Bonus Demografi.
"Pendidikan usia dini serta dukungan dari TP PKK, menjadi langkah strategis bagi Pemkab Kepahiang dalam membangun generasi emas tersebut," ujar Hidayat.
BACA JUGA:Pemkab Ada Peluang
Prosesi pelantikan bunda PAUD dan ketua TP PKK Kabupaten Kepahiang--
Lebih lanjut bupati Kepahiang ini mengungkapkan kalau karakter generasi penerus bangsa, harus dimulai sedari anak masih menduduki bangku PAUD. Terlebih lagi Indonesia yang diprediksi bakal menghadapi Bonus Demografi pada 2045 mendatang ini, sudah seharusnya mempersiapkan diri dengan membangun generasi emas sejak dini.
"Selaras dengan tujuan tersebut, bunda PAUD diharapkan mampu melihat potensi yang dimiliki setiap anak. Tidak hanya berkaitan dengan ilmu pengetahuan saja, melainkan juga Soft Skill seperti kemampuan berkomunikasi dan berinteraksi. Selain itu memang pengembangan potensi anak usia dini, menjadi tanggung jawab semua pihak. Perlu ada kolaborasi lintas sektoral sehingga kemampuan anak dapat dioptimalkan," demikian Dayat.
Sementara itu usai melantik bunda PAUD dan ketua TP PKK kecamatan, desa dan kelurahan Ketua TP PKK Kabupaten Kepahiang, Ny. Efie M Hidayat dalam sambutannya mengatakan jika PAUD merupakan suatu upaya pembinaan terhadap anak usia dini yang dilakukan hingga anak memasuki usia sekolah. Pembinaan ini menurutnya adalah langkah dan upaya rangsangan pendidikan untuk membantu pertumbuhan dan perkembangan anak.
Sumber: