Mengejutkan! 4 Bule Asal Belanda Tak Diundang Mendadak Mampir Menyaksikan Upacara Bendera HUT RI di Kepahiang

Mengejutkan! 4 Bule Asal Belanda Tak Diundang Mendadak Mampir Menyaksikan Upacara Bendera HUT RI di Kepahiang

Ketua KNPI Kepahiang saat mengajak 4 bule asal Belanda yang hadir tak diundang dalam upacara bendera HUT RI ke 78 Kabupaten Kepahiang sebagai wisatawan asing--Istimewah

Mengejutkan! 4 Bule Asal Belanda Tak Diundang Mendadak Mampir Menyaksikan Upacara Bendera HUT RI di Kepahiang 

RK ONLINE - Jika upacara bendera peringatan hari kemerdekaan dihadiri oleh kalangan pejabat negara dan orang-orang besar, tentu sudah merupakan hal yang biasa disaksikan dan ditemukan. Tapi jika peringatan hari kemerdekaan dihadiri dan disaksikan Warga Negara Asing (WNA) asal Belanda, menjadi sesuatu yang berbeda dan baru bagi Kabupaten Kepahiang, Provinsi Bengkulu.

BACA JUGA:Gaji Pokok Tembus Rp6,3 Juta, Berikut Ini Gambaran Besaran Gaji ASN Setelah Naik 8 Persen

Momen ini terjadi di halaman kantor bupati Kepahiang ketika upacara peringatan HUT RI ke 78 tahun 2023, diselenggarakan oleh Pemkab Kepahiang. Meskipun tak diundang, saat itu sedikitnya ada 4 orang bule asal Belanda yang hadir sebagai wisatawan asing, dengan tujuan menyaksikan rangkaian upacara pengibaran bendera merah putih. 

 

Kehadiran 4 turis tak diundang ini, sempat menyita banyak perhatian dari kalangan pejabat, peserta dan tamu undangan yang berada di lokasi upacara pengibaran bendera. Namun setelah rangkaian upacara peringatan HUT RI selesai, keempat WNA asal Belanda ini langsung disambut dan diajak komunikasi oleh Ketua KNPI Kepahiang, Gregory Dayefiandro.

BACA JUGA:Berbahagialah PPPK, RUU ASN Janjikan Jaminan Dana Pensiun Untuk ASN PPPK

Sebagai lulusan Hult International Business School di London yang mahir berbahasa asing, Igor (sapaannya) mengajak keempat bule asal Belanda ini untuk berkomunikasi secara langsung tanpa melalui perantara penerjemah. 

Hasilnya diketahui kalau ternyata, 4 bule asal Belanda ini merupakan wisatawan asing yang berasal dari Negara Belanda. Setelah melakukan pendakian di Gunung Kerinci yang terletak di perbatasan Kabupaten Kerinci, Jambi dan Kabupaten Solok Selatan, Sumatra Barat, WNA ini kemudian melanjutkan perjalanan ke Provinsi Bengkulu.

 

Masih berdasarkan keterangannya kepada Igor, bule asal Belanda ini mengatakan jika dari Jambi, mereka sengaja datang ke Provinsi Bengkulu dengan tujuan untuk menjajaki destinasi wisata yang ada Provinsi Bengkulu, khususnya di Kabupaten Kepahiang.

BACA JUGA:Selain CPNS Formasi Polsuspas Kemenkumham, Kejaksaan Juga Buka Formasi CPNS Khusus Lulusan SMA, Ini Daftarnya!

"Mereka ini wisatawan asing. Tadi saya sempat bertanya mereka dari mana dan mereka menjawab datang dari Belanda. Sebelum ke Kabupaten Kepahiang, mereka suah melakukan pendakian di Gunung Kerinci, Jambi," ujar Igor.

 

Sumber: