Begini Tanggapan Bupati Kepahiang Soal Gaji Linmas dan Pengurus Masjid!

Begini Tanggapan Bupati Kepahiang Soal Gaji Linmas dan Pengurus Masjid!

Tanggapan bupati Kepahiang terkait usulan kades mengenai gaji Linmas dan pengurus masjid--Istimewah

Begini Tanggapan Bupati Kepahiang Soal Gaji Linmas dan Pengurus Masjid

RK ONLINE - Terkait usulan sejumlah Kepala Desa (Kades) yang sebelumnya meminta agar gaji Linmas dan pengurus masjid dikembalikan kepada Pemkab Kepahiang, akhirnya ditanggapi Bupati Kepahiang, Dr. Ir. Hidayattullah Sjahid, MM, IPU, Jumat 14 Juli 2023.

BACA JUGA:Ada Kendaraan Dinas Hilang? Kabid Aset BKD Kepahiang Herwin: Siap-Siap!

Kepada Radarkepahiang.id, bupati Kepahiang mengungkapkan kalau usulan ini sulit untuk direalisasikan lantaran keterbatasan anggaran yang dimiliki oleh Pemkab Kepahiang saat ini.

 

Maka dari itu Hidayattullah menyarankan pemerintah desa agar lebih bijaksana dalam mengelola keuangan desa. Hal ini dimintanya agar tidak ada pos pengeluaran yang tidak seimbang dengan kemampuan keuangan desa.

 

"Desa ada anggarannya, jangan sedikit-sedikit mau dialihkan ke Pemkab. Harus pandai-pandailah mengatur keuangan," ujar bupati Kepahiang.

BACA JUGA:TEGAS! Ini Kepastian MenPANRB Terkait Pendaftaran CPNS 2023

Menurutnya dengan kondisi saat ini, bukan hanya desa saja yang mengalami kesulitan keuangan. Namun menurut bupati Pemkab Kepahiang juga demikian. 

Oleh karena itu Hidayattullah mengingatkan pemerintah desa agar dapat memanfaatkan anggaran dengan bijaksana agar roda pemerintahan tetap berjalan dengan lancar.

 

"Kalau masalah kurang, daerah ini juga kekurangan. Tapi roda pemerintahan harus tetap berjalan dengan baik," tegasnya.

BACA JUGA:Bupati Kepahiang Sebut Tahun 2024 Tidak Ada Pembangunan Fisik di Kepahiang, Hidayattullah: Ada Celah!

Sumber: