'Lepas Tangan', Disperinaker Kepahiang Tak Tau Kabar dan Nasib Belasan Peserta Program Magang ke Jepang!
Peserta Program Magang ke Jepang saat menjalani latihan sebelum Pandemi Covid-19 --Istimewah
'Lepas Tangan', Disperinaker Kepahiang Tak Tau Kabar dan Nasib Belasan Peserta Program Magang ke Jepang!
RK ONLINE - Tidak hanya 3 peserta yang baru saja mendaftar, belasan peserta Program Magang ke Jepang Kabupaten Kepahiang sampai saat ini tidak diketahui nasibnya. Bahkan saat dikonfirmasi terkait kabar dan nasib peserta Program Magang ke Jepang ini, Dinas Perindustrian dan Ketenagakerjaan (Disperinaker) Kepahiang seolah-olah 'lepas tangan'.
BACA JUGA:Asyiiik BBM Turun Lagi, Berikut Ini Update Harga BBM Per 23 Juni 2023!
Saat dikonfirmasi Kepala Disperinaker Kepahiang, Yurnalis, SE melalui Kasi Tenaga Kerja, Irwan Jauhari, SH menuturkan bahwa saat ini, pihaknya masih belum mengetahui ada berapa banyak jumlah peserta Program Magang ke Jepang Kabupaten Kepahiang yang lolos dan berhasil tembus untuk diberangkatkan ke Jepang.
Informasi terakhir diterimanya, peserta Magang ke Jepang Kabupaten Kepahiang yang sebelumnya berjumlah 5 orang, sudah berguguran dan hanya menyisakan 3 orang saja dan melaju ke tahap Medical Check Up (MCU). Namun untuk informasi lainnya, sampai saat ini Disperinaker Kepahiang mengaku belum dapat memberikan keterangan lantaran tidak satupun yang mengetahui informasi terbaru, termasuk dengan kondisi para peserta Program Magang ke Jepang itu sendiri.
"Belum ada informasi terbaru, kami juga sulit untuk mendapatkannya. Sebab peserta sudah merupakan wewenang provinsi," ujar Irwan.
BACA JUGA:Tembus Tingkat Nasional, Sarafal Anam Ngagai Rupukan Budaya Asli Suku Serawai
Bukan cuma 3 orang yang baru daftar ini saja, Irwan juga mengaku bahwa pihaknya tidak mengetahui nasib peserta yang lolos dan sempat ditunda keberangkatannya lantaran pandemi Covid-19 beberapa tahun lalu. Disinggung soal apakah sudah diberangkatkan atau belum, Irwan mengakui jika dirinya juga tidak bisa memberikan jawaban.
"Kami juga tidak tahu bagaimana nasib peserta yang sempat ditunda ini, nanti kalau ada informasi terbaru pasti akan kami beritahukan," lanjutnya.
BACA JUGA:GAMPANG, Ini Persyaratan dan Tahapan Pendaftaran Kartu Prakerja 2023 Gelombang 56!
Di samping itu, Irwan juga memastikan bahwa belasan peserta Program Magang ke Jepang yang sempat tertunda keberangkatannya ini, merupakan prioritas. Sebab semuanya sudah dinyatakan lulus dalam tahap seleksi Program Magang ke Jepang.
Sumber: