Viral! Membalik Bacaan Istighfar Video Diduga Ritual Sesat Menghadap Kuburan Kosong Beredar di Sosial Media
Sekte Aliran Sesat di Indonesia/Foto: Tangkapan layar dari video viral TikTok yang diduga merupakan aliran sesat.--TikTok
RK ONLINE - Video diduga ritual sesat sambil menghadap kuburan kosong beredar luas dan mendadak viral di media sosial.
Dari informasi yang beredar, video diduga ritual sesat berdurasi 18 detik ini, terjadi di Desa Cibugel, Kecamatan Cisoka, Kabupaten Tangerang.
Dalam video tersebut terlihat, sekelompok orang dewasa laki-laki dan perempuan, duduk bersimpuh menghadap 3 kuburan yang nampak seperti berada di dalam sebuah ruangan. Banyak yang menilai, apa yang dilakukan kelompok ini, sama sekali tidak sesuai dengan kaidah yang diajarkan Islam.
BACA JUGA:Kesempatan Besar Untuk Lulusan SMA, 24 Kementrian Ini Buka Seleksi CPNS dan PPPK 2023
Sebab selain memang jarang ditemukan, beberapa dari kelompok yang melakukan kegiatan diduga ritual sesat ini, terlihat hanya menggunakan baju dalaman yang tidak memiliki lengan layaknya orang yang sedang beribadah.
Bukan cuma itu saja, seekor anjing berukuran besar juga terlihat di tengah-tengah kegiatan yang diduga menjadi ritual sesat ini. Diikat menggunakan seutas rantai, anjing ini nampak berkeliaran di hadapan orang-orang yang sedang melangsungkan ritual yang diduga ritual sesat ini.
Ditambah lagi, dalam video yang beredar di media sosial dan mendadak viral ini, mereka melafalkan istighfar yang diduga sengaja dibalik. Lafal istighfar yang seharusnya berbunti "Astaghfirullahaladzim" dibalik menjadi "Haladzimastaghfirullah". Video ini kemudian menuai banyak sorotan dari kalangan netizen sampai akhirnya viral di media sosial.
Sekretaris MUI Kabupaten Tangerang, Nur Alam mengatakan jika aktivitas yang dilakukan sekelompok orang di Desa Cibugel ini, tidak termasuk dalam aliran sesat. Sebab menurutnya, kegiatan yang dipimpin pria bernama Aliyudin itu, tidak memenuhi 10 kriteria aliran sesat atau ritual sesat.
Sumber: