Apel Siaga Pengawasan 1 Tahun Menuju Pemilu 2024, Bawaslu Siap Tindak Pelanggaran Pemilu!

Apel Siaga Pengawasan 1 Tahun Menuju Pemilu 2024, Bawaslu Siap Tindak Pelanggaran Pemilu!

Melalui Apel Siaga Pengawasan 1 Tahun Menuju Pemilu 2024, Basalu menyatakan siap menindak pelanggaran Pemilu.--Istimewah

RK ONLINE - Di Taman Santoso Kecamatan Kepahiang Kabupaten Kepahiang Provinsi Bengkulu, Selasa 14 Februari 2023 Bawaslu Kabupaten Kepahiang, melaksanakan Apel Siaga Pengawasan dalam rangka 1 tahun menuju Pemilu 2024.

 

Tidak hanya Bawaslu, Apel Siaga Pengawasan 1 tahun menuju Pemilu 2024 ini juga diikuti oleh KPU, Panwascam dan 117 panwas desa dan kelurahan se Kabupaten Kepahiang.

 

Ketua Bawaslu Kabupaten Kepahiang, Rusman Sudarsono, SE menerangkan jika kegiatan Apel Siaga Pengawasan 1 tahun menuju Pemilu 2024 ini, dilaksanakan untuk memastikan kesiapan jajaran pengawas dalam melaksanakan pengawasan tahapan Pemilu 2024.

BACA JUGA:Begini Ketentuannya, Desa Diinstruksikan Terlibat Percepatan Pencegahan dan Penurunan Kasus Stunting

Dengan Apel Siaga Pengawasan ini, Rusman mengatakan jika Bawaslu berharap proses dan tahapan Pemilu 2024 berjalan tanpa hambatan dan sesuai aturan dan ketentuan.

 

"Kegiatan ini digelar untuk memastikan seluruh jajaran pengawas siap melakukan pengawasan terhadap tahapan Pemilu 2024. Sebab seluruh komponen pelaksana Pemilu harus bertugas sesuai dengan aturan yang ada," terang Rusman.

BACA JUGA:Heboh! Patung Yesus Disambar Petir, Nyinyiran Netizen Jadikan Fenomena Alam Bahan Candaan

Dalam pengawasan lanjut Rusman, Bawaslu akan melakukan pengawasan secara langsung maupun melalui analisis data. Guna mencegah terjadinya penyelewengan atau pelanggaran, Bawaslu juga akan rutin melaksanakan sosialisasi serta mengingatkan jajaran penyelenggara dan stake holder yang terlibat agar tetap bekerja sesuai aturan yang telah ditetapkan.

 

"Ada 4 langkah pencegahan yang akan kami lakukan. Diantaranya menyampaikan surat imbauan, rutin melaksanakan sosialisasi yang melibatkan kader pengawasan partisipatif serta, terus melakukan koordinasi dengan stake holder," bebernya.

BACA JUGA:Penerima BLT Siap-siap, Pencairan Dana Desa 2023 Dimulai, Kadis PMD: Sudah Final!!

Sumber: