Pantarlih dan PDK Dilantik

Pantarlih dan PDK Dilantik

Sesuai keputusan KPU RI jadwal pelantikan Pantarlih Pemilu 2024 resmi ditunda/Foto: PPS menerima berkas pendaftaran Pantarlih.--Radarkepahiang.id

Sementara itu, Anggota Bawaslu Kepahiang, Zaynal, MH Minggu (5/2) mengatakan, serangkaian perekrutan PDK sudah dilaksanakan oleh pihaknya lewat Panwascan di setiap kecamatan. Karena itu hari ini akan dilakukan pelantikan 117 PDK se-Kabupaten Kepahiang.

 

"Jumlah PDK sendiri sama dengan jumlah desa/ kelurahan di Kabupaten Kepahiang yakni 117. Nanti PDK bertugas membantu Bawaslu Kepahiang dalam pengawasan. Jadi, kalau tidak ada kendala, maka pelantikan 117 PDK akan dilaksanakan besok (Hari ini, red)," kata Zaynal.

 

BACA JUGA:Jadi Pantarlih Tanpa Tes, Jika...

 

Disampaikan Zaynal, proses pelantikan akan dilaksanakan secara serentak di masing - masing kecamatan. Setelah dilakukan pelantikan PDK akan langsung mendapatkan Bimtek, sebagai bekal atau pengetahuan untuk menjalankan tugas pengawasan Pemilu. "Pelantikannya di kecamatan masing - masing. Setelah pelantikan, langsung bisa menjalankan tugas sesuai tahapan yang sedang berjalan," sampai Zaynal.

 

Ditambahkannya, tugas PDK akan mengawasi pelaksanaan tahapan penyelenggaraan Pemilu di wilayah kelurahan/desa. Seperti pelaksanaan pemutakhiran data pemilih, penetapan daftar pemilih sementara, daftar pemilih hasil perbaikan, dan daftar pemilih tetap, pelaksanaan kampanye, pendistribusian logistik Pemilu, pelaksanaan pemungutan suara dan proses penghitungan suara di setiap TPS, pengumuman hasil penghitungan suara di setiap TPS, serta sejumlah tugas kepemiluan lainnya. Karena setiap tahapan Pemilu, seluruhnya diawasi serta hasilnya disampaikan kepada Panwascam hingga ke Bawaslu," demikian Zaynal.

Sumber: