Edwar : Pemprov Siap Bangun Irigasi Air Kah, Tapi...

Edwar : Pemprov Siap Bangun Irigasi Air Kah, Tapi...

DOK/RK : HADIR : Edwar Samsi hadir di tengah-tengah masyarakat dalam rangka menampung aspirasi.--

RK ONLINE - Anggota DPRD Provinsi Bengkulu dari Daerah Pemilihan (Dapil) Kabupaten Kepahiang, Edwar Samsi, S.Ip, MM pada Selasa (22/11) melaksanakan reses dalam rangka menjaring aspirasi masyarakat pada masa sidang keempat tahun anggaran 2022. Kali ini reses dilangsungkan di Desa Pulogeto Baru Kecamatan Merigi.

 

Politisi senior PDI Perjuangan ini mengungkapkan, usulan masyarakat masih didominasi peningkatan infrastruktur. Tapi khususnya di wilayah tersebut, masyarakat berharap pembaikan maupun pembangunan menunjang sektor pertanian. Karena sebagian besar masyarakat adalah petani.

 

Salah satu yang mendesak perbaikan irigasi Air Kah. Dimana, tiga titik jebolnya irigasi itu berdampak pada tidak maksimalnya pengelolaan 600 hektare sawah yang tersebar di tiga desa.

 

Kemudian beberapa diantaranya usulan masyarakat adalah pembangunan pelapis tebing, pembangunan gapura, rehab masjid, mushola dan bantuan modal UMKM.

 

"Pada prinsipnya Pemprov Bengkulu siap bangun irigasi air kah, tapi Pemkab Kepahiang harus menghibahkan dulu irigasi tersebut ke provinsi agar bisa terlaksana pembangunannya dari anggaran APBD provinsi. Sekali lagi kami tegaskan, kami dari DPRD provinsi siap menganggarkan pembangunannya. Sebelumnya juga kita sudah meninjau ketiga titik kerusakan irigasi itu. Saya harapkan ini segera direspon oleh Bupati Kepahiang," kata Edwar.

 

BACA JUGA:Gotong Royong Perbaiki Irigasi Air Kah

 

Selanjutnya ada beberapa kewenangan yang bisa dialokasikan anggarannya oleh Pemerintah Provinsi Bengkulu seperti bantuan hibah pembangunan masjid atau mushola serta bantuan permodalan bagi usaha mikro, kecil dan menengah. Dimana yang menjadi prioritas Pemprov Bengkulu dalam mendongrak sektor usaha kecil dan menengah di tengah masyarakat.

 

Sumber: