Dinas Dukcapil Pastikan Stok Blangko KIA Aman

Dinas Dukcapil Pastikan Stok Blangko KIA Aman

DOK/RK : Kepala Dinas Dukcapil Rejang Lebong Drs Muradi--

RK ONLINE - Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) Rejang Lebong memastikan ketersediaan blangko Kartu Identitas Anak (KIA). Terlebih ditahun 2021 lalu, pencetakan KIA sempat berhenti sementara dalam upaya pencegahan penularan Covid-19.

Kepala Dinas Dukcapil Rejang Lebong Drs. Muradi melalui Kabid Pelayanan Pendaftaran Penduduk Ikhwan Setyawan, SH menjelaskan saat ini pencetakan KIA kembali dilakukan secara bertahap. Selain masyarakat bisa langsung datang ke kantor Dinas Dukcapil, pihaknya juga terus melakukan upaya jemput bola ke skolah-sekolah dalam memaksimalkan realisasi KIA di Rejang Lebong. Termasuk menggandeng Puskemas, Rumah Sakit hingga klinik dalam pengurusan KIA bayi baru lahir.

"Saat ini stok ketersediaan blangko KIA masih cukup banyak. KIA selesai cetak yang belum dibagikan juga masih ada karena keterbatasan sumber daya manusia. Namun dalam waktu dekat KIA yang sudah selesai cetak akan segera kami bagikan ke sekolah masing-masing, "jelas Ikhwan.

Ditambahkannya, dari target yang ditetapkan dalam pencetakan KIA dari pusat dan provisni yang melewati target capain itu Kabupaten Rejang Lebong. Dari 20 persen target, Rejang Lebong mencapai dua kali lipat yaitu  44 persen. Jumlah ini akan terus dikejar hingga akhir 2022 dengan harapan seluruh wajib KIA yang berstatus pelajar seluruhnya memiliki KIA.

 

BACA JUGA:Disnakertrans Catat Ada 18 Warga Jadi TKI

 

"Kita akan terus maksimalkan pencetakan KIA hingga tutup tahun, " lanjutnya. 

Disisi lain, ia juga memastikan stok blanko KTP-el juga masih tersedia. Disisi lain pihaknya juga sudah mengusulkan penambahan stok blangko KTP-el ke Dinas Dukcapil Provinsi Bengkulu. 

"Sampai saat ini untuk belangko KTP-el masih aman. Bagi masyarakat yang ingin melakukan perubahan data atau pembuatan baru KTP-el bisa langsung datang ke kantor Dinas Dukcapil. Akan kami layani, " demikian Ikhwan.

Sumber: