PUPR Kepahiang
Bagian Pemerintahan

PLN UPDK Bengkulu Kurbankan 1 Ekor Kerbau, 2 Sapi dan 4 Ekor Kambing

PLN UPDK Bengkulu Kurbankan 1 Ekor Kerbau, 2 Sapi dan 4 Ekor Kambing

PLN UPDK Bengkulu bagikan daging kurban untuk masyarakat Kabupaten Kepahiang--

RK ONLINE - Bertempat di Intake DAM PLTA Musi Kecamatan Ujan Mas Kabupaten Kepahiang Provinsi Bengkulu, Senin (11/7/22) PT. PLN (Persero) UPDK Bengkulu juga melaksanakan penyembelihan hewan kurban. Dalam rangka merayakan sekaligus bersedekah di hari raya Idul Adha 1443 H, PLN UPDK Bengkulu melakukan pemotongan terhadap 7 ekor hewan kurban. Yakni 1 ekor kerbau berukuran besar dari PT Natapari, 2 ekor sapi dan 4 ekor kambing. 

BACA JUGA:Vaksinasi PMK Kedua

Manager PT PLN (Persero) UPDK Bengkulu, I Nyoman Buda melalui Wakilnya, Adi mengatakan jika hasil pemotongan hewan kurban ini, dibagikan kepada masyarakat setempat dengan harapan seluruh masyarakat dapat bersama - sama menikmati hari raya kurban dengan penuh suka cita.

 

"Hari ini kami melaksanakan penyembelihan hewan kurban sekaligus membagikan dagingnya kepada masyarakat sekitar," ujar Adi.


Pembagian daging hewan kurban dari PLN UPDK Bengkulu--

Sembari mengucap rasa syukur Adi juga berharap tahun berikutnya, PLN dapat selalu berpartisipasi dalam perayaan Idul Adha ini. Selain itu dirinya juga berharap, PLN dapat selalu hadir ditengah - tengah masyarakat dan manfaat keberadaan PLN dapat dirasakan langsung oleh masyarakat, khususnya masarakat di Kabupaten Kepahiang.

 

"Idul Adha memberikan simbol semangat pengorbanan. Kmai PLN meneladaninya dengan terus berusaha memberi manfaat kepada seluruh masyarakat terutama di tengah situasi pandemi Covid-19. Dalam situasi seperti apa pun, PLN senantiasa menjaga keandalan listrik untuk kehidupan yang lebih baik," lanjutnya.

BACA JUGA:Bupati Hidayattulah Ajak Masyarakat Teladani Nabi Ibrahim

Adi juga menambahkan jika momen Idul Adha ini, selayaknya dapat menjadi momentum untuk saling menguatkan solidaritas. Terlebih hewan kurban yang disalurkan kepada masyarakat, dapat memberikan manfaat khususnya bagi masyarakat yang membutuhkan di lingkungan sekitar PLN.

 

"Jiadikan Idul Adha ini sebagai momentum untuk mempererat solidaritas dan hewan kurban yang dibagikan, bisa memberikan manfaat bagi masyarakat," sampainya.


Pemotongan hewan kurban dari PLN UPDK Bengkulu di Kabupaten Kepahiang--

Sumber: