Banjir Merendam Puluhan Rumah Warga

Banjir Merendam Puluhan Rumah Warga

  RK ONLINE – Hujan lebat disertai angin kencang yang terjadi di Kecamatan Kabawetan Kabupaten Kepahiang Provinsi Bengkulu, Senin (28/6/21) siang, menyisakan luka yang membekas bagi sebagian masyarakat. Selain disertai angin badai, hujan yang melanda juga mengakibatkan puluhan rumah warga di Kecamatan Kabawetan terendam banjir. “Banjir ini terjadi di Desa Sumber Sari dan beberapa desa yang ada di bawahnya. Tapi yang paling parah terjadi di Desa Sumber Sari dan Mekar Sari,” terang Triono (28), salah satu warga Sumber Sari. Dia mengakui jika banjir yang memang sudah kerap terjadi di Kecamatan Kabawetan. Bukan hanya merendam rumah warga, perangkat Desa Sumber Sari ini mengungkapkan kalau banjir yang terjadi kali ini juga merendam Posko Covid-19 di desa mereka dan menghanyutkan jemuran kopi dan beberapa hewan ternak milik warga. “Untuk kerugian materilnya jelas ada namun jumlahnya belum bisa diprediksi.” jelasnya. Terkait penyebabnya Triono mengakui kalau derasnya curah hujan, membuat air drainase tidak mampu lagi menampungnya. Selain memang ada bekas aliran sungai, tumpukan sampah juga menjadi salah satu pemicunya. “Hampir setiap kali hujan lebat banjir kami rasakan. Karena memang saluran pembuangan airnya berukuran kecil dan semakin kecil karena dipenuhi tumpukan sampah,” sesalnya. Selanjutnya warga Desa Tangsi Duren Kecamatan Kabawetan, Bayu Suhenda menambahkan kalau banjir ini tidak hanya terjadi di Desa Sumber sari dan Mekar Sari saja. Tetapi menurutnya genangan air hujan juga merendam beberapa rumah dan jemuran kopi warga yang ada di Desa Sidorejo. “Iya benar sebagian Kecamatan Kabawetan direndam banjir termasuk Desa Sidorejo,” singkatnya. Dikonfirmasi terpisah Kepala BMKG Kabupaten Kepahiang, Litman, ST melalui Observator BMKG, Ermawati, S.Sos menuturkan kalau berdasarkan observasi prakiraan cuaca yang dilakukan BMKG sehari sebelumnya, hujan deras memang akan melanda sebagian wilayah Kabupaten Kepahiang sejak pukul 10.00 WIB “Dari hasil observasi kita kemarin, dapat dilihat bahwa hujan deras melanda sejak pukul 10.00 WIB yang kemudian dilanjutkan hujan deras disertai petir pada pukul 13.00 WIB. Ini terjadi di sebagian Kabupaten Kepahiang termasuk Kecamatan Kabawetan,” ujar Erma Masih dari hasil observasi prakiraan cuaca, Kabawetan kemungkinan akan dilanda hujan hingga sore hari. Sehingga tidak menutup kemungkinan banjir yang sudah mulai nampak surut ini, suatu waktu dapat terulang kembali. “Mungkin bisa berlangsung hingga sore (hujan). Namun hujannya sudah tidak terlalu deras,” pungkas Erma Pewarta : Jimmy Mayhendra  

Sumber:

Banjir Merendam Puluhan Rumah Warga

Terkini

Terpopuler

Pilihan