Daihatsu New Terios 2023, Berikut Spesifikasi Fitur Varian Lengkap Beserta Harganya!

Daihatsu New Terios 2023, Berikut Spesifikasi Fitur Varian Lengkap Beserta Harganya!

New Terios 2023---(www.in-indonesia.com)

 

Sementara itu, suspensi belakangnya menggunakan sistem 5 link, rigid axle yang juga dilengkapi dengan per keong dan stabilizer. Ukuran pelek Terios tidak berubah dari sebelumnya, yaitu 16 inci dan 17 inci.

 

Pelek 16 inci digunakan pada varian X, sementara semua varian R menggunakan pelek 17 inci. Desain pelek Terios kini lebih segar. Pilihan pelek 16 inci adalah silver alloy, sedangkan pilihan pelek 17 inci tersedia dalam gun metal atau black polish. Ukuran ban yang digunakan pada masing-masing pilihan pelek adalah 215/65/R16 dan 215/60/R17.

 

Fitur Keselamatan

Saat ini, Terios belum dilengkapi dengan sistem keselamatan aktif Advanced Safety Assist (ASA) seperti pada Rocky. Namun, Daihatsu terus melakukan pengembangan dalam aspek keselamatan Terios.

BACA JUGA:Banyak Diincar, Ternyata Ini Kelebihan Mobil Bermesin Diesel Yang Jarang Diketahui!

Varian tertinggi Terios, yaitu R Custom, dilengkapi dengan 6 kantong udara. Selain itu, semua varian dilengkapi dengan ABS EBD, Vehicle Stability Control (VSC), dan Hill Start Assist (HSA).

 

Fitur Lainnya yang terdapat pada Terios 2023 semakin lengkap seiring dengan pembaruan yang didapatkan oleh mobil SUV 7 penumpang ini.

 

Daihatsu melengkapi kabin Terios dengan fitur-fitur modern, seperti wireless charger dan head unit yang kompatibel dengan Apple CarPlay dan Android Auto.

 

Harga New Daihatsu Terios telah diumumkan pada saat peluncuran hari ini. Varian termahal dijual dengan harga sedikit lebih dari Rp 300 juta, sementara varian termurahnya dijual mulai dari Rp 236 jutaan.

Sumber: