Bagian Pemerintahan
DPRD Kepahiang

Lagi, 44 ASN Dilantik Sebagai Pejabat Fungsional

Lagi, 44 ASN Dilantik Sebagai Pejabat Fungsional

DOK/RK : BACAKAN : Sekkab Kepahiang, Dr. Hartono, M.Pd membacakan Surat Keputusan (SK) pelantikan terhadap 44 PNS di lingkungan Pemerintah Kabupaten Kepahiang menjadi pejabat fungsional, Jumat (30/12).--

Sekkab Hartono berpesan agar seluruh ASN di lingkungan Pemkab Kepahiang bisa meningkatkan kinerjanya dengan profesional, disiplin dan sesuai dengan target yang ditentukan.

 

"Tingkatkan disiplin dan profesionalitas kinerja. Karena dari kinerja yang dilaksanakan, manfaatnya akan didapatkan oleh PNS itu sendiri," demikian Sekkab.

 

Untuk diketahui, saat ini total 285 jabatan eselon IV di Kabupaten Kepahiang sudah dikukuhkan menduduki jabatan fungsional. Awalnya pengukuhan oleh Pemkab Kepahiang pada 2 Januari lalu terhadap 160 jabatan eselon IV. Pada pengukuhan kedua terhadap 81 jabatan eselon IV yang dilaksanakan, Senin 30 Mei lalu, dan pada kali ketiga ini dilakukan pelantikan terhadap 44 pejabat esleon IV.

Sumber: