Tak Ada Anggaran, Kegiatan Olahraga Minim

Tak Ada Anggaran, Kegiatan Olahraga Minim

DOK/RK : Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Drs Novrianto,MM--

RK ONLINE - Tiga tahun terakhir seluruh cabang olahraga (cabor) yang ada di Kabupaten Rejang Lebong tak mendapatkan suntikan bantuan dana dari Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora). Hal itu tak terlepas dari minimnya anggaran yang dimiliki Dispora Rejang Lebong, termasuk tahun 2022 ini.

"Ditahun ini kegiatan kami hanya melakukan kegiatan Popda saja. Itupun kegiatanya hanya beberapa cabor saja yang kami berangkatkan ke Provinsi Bengkulu, " jelas Kepala Dinas Dispora Rejang Lebong Drs. Novrianto.

Ia mengaku sejak 2020 lalu, tak ada anggaran khusus yang disiapkan untuk setiap cabor yang ada di Rejang Lebong. Tepatnya sejak pandemi Covid-19 melanda. Sehingga saat itu banyak anggaran kegiatan yang dialihkan untuk penanaganan Covid-19.

"Kami sudah beberapa kali mengusulkan anggaran untuk beberapa cabor, namun belum bisa diakomodir karena memang ketersediaan anggaran yang sangat minim. Dan fokusnya masih untuk penanganan Covid-19, " tambahnya. 

 

BACA JUGA:Dinas Dukcapil Mulai Sosialisasikan KTP Digital

 

Meski demikian, ditahun 2023 mendatang pihaknya akan kembali mengusulkan anggaran untuk membiayai beberapa kegiatan cabor di Rejang Lebong. Sehingga olah raga di Rejang Lebong kembali bangkit. Apalagi saat ini kondisi Covid-19 sendiri sudah mulai melandai.

"Kami berharap agar usulan kami bisa diakomodir dalam APBD 2023 mendatang. Sehingga turnamen olah raga bisa kembali dilaksanakan, " singkatnya.

Sumber: