Begini Motif dan Pengakuan Manusia Silver Terkait Pembobolan Rumah di Kepahiang!

Begini Motif dan Pengakuan Manusia Silver Terkait Pembobolan Rumah di Kepahiang!

Manusia silver terduga pelaku pembobolan rumah pamannya sendiri saat menjalani pemeriksaan polisi.--

"Saya datang siang hari dengan nian pinjam uang. Namun sesampainya di sana, rumah paman tidak berpenghuni. Lalu muncul niat saya untuk melakukan pencurian," sesalnya.

 

Selain mengakui perbuatannya merupakan tindakan kriminal, manusia silver yang sempat beberapa bulan berstatus sebagai buronan polisi ini juga mengkungkapkan kalau 3 Hp yang dicurinya tersebut, dijual hanya dengan harga murah. Kepada salah satu pedagang sayuran, Hp yang seharusnya masih bernilai jual beberapa juta tersebut, hanya dilepasnya hanya dengan harga Rp 500 ribu saja.

 

"Kalau Handphone sudah dibeli oleh pedagang, sementara senapan memang masih saya simpan," tutupnya dengan kepala yang tertunduk malu.

BACA JUGA:Ingat, Ini Kata Bupati Kepahiang Soal SPBU!

Sementara itu Kapolres Kepahiang, AKBP. Yana Supriatna, S.IK, M.Si melalui Kapolsek Kepahiang, Iptu. Desri Zaldi didampingi Kanit Reskrim, Ipda. Pipin Nurkholis, SH mengungkapkan kalau dari oengakuan korban, selain 3 unit Hp dan senapan angin ada beberapa barang berharga milik korban yang juga hilang pascakejadian.

 

"Ada beberapa barang yang hilang namun tidak diakui oleh terduga pelaku. Oleh karena itu untuk mencari tahu kebenarannya, kami masih melakukan penyelidikan mendalam," singkatnya.

Sumber: