HPSN, Bupati Ajak Masyarakat Tak Buang Sampah Sembarangan

HPSN, Bupati Ajak Masyarakat Tak Buang Sampah Sembarangan

RK ONLINE - Bertepatan dengan Hari Peduli Sampah Nasional (HPSN) yang jatuh pada 21 Februari, Pemkab Lebong menggelar kegiatan gotong royong membersihkan kawasan terminal dan Pasar Terminal Muara Aman. Tak hanya itu, Bupati Lebong Kopli Ansori beserta unsur FKPD  juga melakukan penanaman pohon di taman pembatas jalan yang tak jauh dari terminal. Dalam kesempatan tersebut, Kopli mengajak masyarakat bisa menjadikan HPSN sebagai momen dalam meningkatkan kesadaran masyarakat untuk tidak membuang sampah sembarang sebagai bentuk menjaga lingkungan. "Yang terpenting adalah bagaimana meningkatkan kesadaran masyarakat untuk menjaga lingkungan. Contoh sederhananya bisa dilakukan dengan tidak membuang sampah sembarangan. Dengan ini saya yakin Lebong bisa lebih bersih, nyaman dan sehat,  " kata Kopli. Ia menekankan kepada seluruh OPD di lingkungan Pemkab Lebong untuk bisa memberikan contoh kepada masyarakat dalam hal pengelolaan sampah. "Kita mulai dari hulunya dulu, yaitu pemerintah. Dengan begitu saya yakin masyarakat juga akan meniru dan memulainya, " lanjut Kopli. Ia berharap kegiatan tersebut tak hanya seremonial saja. Namun menjadi langkah awal  bagi semua pihak dalam mengendalikan sampah, mengurangi emisi dan membangun kampung iklim menjadikan Lebong berih, bahagia dan sejahtera. "Jika lingkungan bersih tentu warga Lebong menjadi sehat dan terhindar dari penyakit, " singkatnya. Terpisah, Plt Kepala DLH Lebong Indra Gunawan, S.PI, M.Si menjelaskan terdapat beberapa rangkaian kegiatan yang sudah dilaksanakan dalam memperingati HPSN. Salah satunya melakukan sosialisasi kepada anak usia remaja yang dilakukan di 3 sekolah. Yaitu SMPN 1, SMPN 8 dan SMPN 6 Lebong dalam memanfaatkan sampah organik menjadi kompos. Serta mendorong sekolah maupun desa untuk membentuk bank sampah dalam mengurangi volume sampah. "Diharapkan apa yang sudah dilakukan tak berhenti sampai disini saja, tapi bisa dilaksanakan terus dan berkelanjutan. Misalnya sekolah maupun desa rutin menggelar kegiatan jumat bersih setiap minggu, " demikian Indra.   Pewarta : Eko Hatmono/Krn

Sumber: