20 Pemenang Kepahiang Run Dihadiahi Uang Pembinaan

20 Pemenang Kepahiang Run Dihadiahi Uang Pembinaan

RK ONLINE - Diselenggarakan Persatuan Atletik Seluruh Indionesia (PASI) Kabupaten Kepahiang Provinsi Bengkulu, Kamis (9/9/21) Diikuti ratusan peserta kategori pelajar dan umum. Dipusatkan di jalan SPP Kelobak Kecamatan Kepahiang, lomba lari yang bertajuk "Kepahiang Run" ini akhirnya melahirkan sedikitnya 20 pelari terbaik dari masing - masing kategori (Lihat data pemenang selengkapnya di bawah). Diserahkan langsung Bupati Kepahiang Dr. Ir. Hidayatullah Sjahid, MM, IPU masing - masing pemenang dihadiahi uang pembinaan. "Semoga kedepan masing - masing pemenang bisa terus berlatih meningkatkan kemampuan dan mengharumkan nama baik Kabupaten Kepahiang. Sedangkan untuk yang belum beruntung, jangan putus asa karena gagal adalah keberhasilan yang tertunda," Dayat yang saat itu didampingi Wabup Kepahiang Zurdi Nata, S.Ip. Selanjutnya Ketua KONI Kabupaten Kepahiang, Andreeano Trovillian mengungkapkan kalau Kepahiang Run dapat meningkatkan daya saing atlet Kabupaten Kepahiang. Selain itu melalui peringatan Haornas 2021 ini menurutnya KONI berharap agar seluruh Pengurus Cabang (PC) olahraga yang ada di bawah naungan mereka, bisa terus berinovasi maju dan mampu melahirkan atlet - atlet terbaik di tingkat kabupaten, provinsi, nasional hingga internasional. "Selain uang pembinaan, pemenang Kepahiang Run juga dihadiahi medali lengkap dengan piagamnya," demikian Andreeano. Sementara itu Ketua PASI Kabupaten Kepahiang Saidina Hamzah, M.Pd melalui Ketua Panitia, Jaya Saputra, S.Pd. mengungkapkan jika lomba lari ini diikuti oleh ratusan peserta yang terdiri dari peserta lari jarak tempuh 10 KM kategori putra tingkat SMA/MA/Umum 86 orang. Kemudian jarak tempuh 10 KM kategori putri SMA/MA/Umum diikuti 32 orang, jarak tempuh 5 KM kategori tingkat SD/MI/SMP/MTS, 104 orang dan peserta 5 KM kategori putri tingkat SD/MI/SMP/MTS, diikuti 47 orang. "Dari masing - masing kategori diambil 5 pemenang dengan jumlah keseluruhan 20 pemenang," singkat Jaya. Untuk diketahui, selain bupati, ketua KONI dan ketua PASI, lomba dalam rangka peringatan Haornas ini juga dihadiri Kapolres Kepahiang Polda Bengkulu AKBP. Suparman, S.IK, MAP, Ketua DPRD Windra Purnawan dan beberapa jajaran pejabat di lingkungan Pemkab Kepahiang lainnya. Pemenang Lomba Lari 5 KM Kategori SD/MI/SMP/MTs Putra Rahmat Rianto (Juara I) Jepriadi (Juara II) Rivaldo Putra (Juara III) Reyhan Aji (Juara IV) Alfarizi (Juara V). Pemenang Lomba Lari 5 KM Kategori SD/MI/SMP/MTs Putri Relta Ayu (Juara I) Desha Aurel (Juara II) Salsabillah (Juara III) Intan Nabillah (Juara IV) Bunga Pinka (Juara V) Pemenang Lomba Lari 10 KM SMA/MA/SMK/Umum Putra Bismi Fernandes (Juara I) Okto Trismon (Juara II) Andeka Fictorias (Juara III) Rezi Aryo (Juara IV) Ardiyanto (Juara V). Pemenang Lomba Lari 10 KM SMA/MA/SMK/Umum Putri Vesti Merinda (Juara I) Rianta Yohanes (Juara II) Nyola Presti (Juara III) Imelda Rani (Juara IV) Yulien Diera (Juara V) Pewarta : Jimmy Mayhendra

Sumber: