Diduga Covid, Nyawa Warga Pensiunan Melayang

Diduga Covid, Nyawa Warga Pensiunan Melayang

RK ONLINE - Selain jumlah kasus yang terus menerus bertambah, korban nyawa dari ganasnya Covid-19 di Kabupaten Kepahiang Provinsi Bengkulu juga terus berjatuhan. Setelah sebelumnya MY (65) warga Curup Kabupaten Rejang Lebong (RL) yang meninggal dan dimakamkan di TPU Daspetah, Selasa (13/7/21) ZB (73) pasien asal Kelurahan Pensiunan Kecamatan Kepahiang yang diduga terpapar Covid-19 juga menghembuskan nafas terakhirnya di RSUD Kepahiang. "Iya benar dia (ZB) merupakan Warga Pensiunan dan hari ini dimakamkan dengan protokol kesehatan," ujar Kadis Kesehatan Kepahiang, H. Tajri Fauzan, SKM, M.Si. Diketahui kalau Lansia 73 tahun ini teregistrasi di RSUD Kepahiang beberapa hari yang lalu. Dengan gejala batuk dan juga sesak nafas, hasil diagnosa dan screeningnya menunjukan jika pasien ini diduga kuat terkonfirmasi positif Covid. Sayangnya ketika masih dalam perawatan, ZB diketahui meninggal dunia dan menghembuskan nafas terakhirnya di RSUD Kepahiang. Dari RSUD jenazah pasien ini langsung dikebumikan di TPU Kelurahan Pensiunan tepat pukul 11.00 WIB, dengan menerapkan protokol pemakaman pasien positif Covid. "Terakhir kali dia (ZB) dirawat di RSUD Kepahiang, setelah diperiksa ternyata dugaan kuat yang bersangkutan terpaparĀ  Covid-19," tutupnya. Pewarta : Jimmy Mayhendra

Sumber: