Tanggapi Aksi Protes Fomak, Dinas PUPR Perbaiki Jalan Berlubang di Simpang 4 Santoso
RK ONLINE - Dinas PUPR Kabupaten Kepahiang mulai melakukan perbaikan pada jalan berlubang di Simpang 4 Jalan Santoso Kelurahan Pasar Kepahiang Kecamatan Kepahiang Kabupaten Kepahiang Provinsi Bengkulu, Selasa (25/05/2021). Hal ini dilakukan sebagai bentuk tindak lanjut pasca adanya aksi tanam pohon pisang dan melepas lele yang dilakukan oleh beberapa pemuda yang tergolong dalam organisasi Forum Mahasiswa Kepahiang (FOMAK) sebagai bentuk kekecewaannya terhadap pemerintah, sebab jalan berlubang tersebut tak kunjung diperbaiki. Dikonfirmasi Radarkepahiang.Id, Kepala Dinas PUPR Kepahiang, Rudy Andi Sihaloho, ST menuturkan, pihaknya sudah berada di lokasi sejak tadi siang guna memulai perbaikan pada jalan tersebut dengan dibantu oleh pihak Peban atau Statika. "Perbaikan sudah mulai kita lakukan pada hari ini. Tim lapangan sudah ada di lokasi sejak tadi siang. Dalam pelaksanaannya kita juga meminta bantuan kepada pihak peban atau statika, karena mereka yang punya alat - alat beserta hotmixnya," ujar Rudy. Masih belum dapat diperkirakan lamanya waktu pengerjaan, sementara hingga berita ini ditulis, perbaikan jalan berlubang di Simpang 4 Jalan Santoso tersebut masih sedang berlangsung. Untuk diketahui, aksi protes dari para pemuda ini juga mendapatkan perhatian dari Anggota Dewan Provinsi Bengkulu, Edwar Samsi, S.Ip, MM. Dirinya yang merespon cepat aksi para pemuda ini, menghubungi pihak terkait supaya segera melakukan perbaikan pada jalan tersebut. Pewarta : Jimmy Mayhendra
Sumber:
- Share: /*anymind */?> /*props */?> /*Google Ads */?> /*amp advenative */?>
- 1 Janda dan Hidupi Seorang Anak, Mucikari Asal Kepahiang Ngaku Kesulitan Ekonomi
- 2 Ini Alasan Lenovo Ideapad Slim 3 Jadi Pilihan Pelajar
- 3 Soal Dugaan Perselingkuhan Kades Tanjung Alam, Dinas PMD Kepahiang Pastikan ADD/DD Tak Terganggu
- 4 Ular Kobra Nyaris Renggut Nyawa Warga Permu
- 5 Reses di Kepahiang, Edwar Samsi Perjuangkan Pembangunan Jalan dan Jembatan
- 1 Janda dan Hidupi Seorang Anak, Mucikari Asal Kepahiang Ngaku Kesulitan Ekonomi
- 2 Ini Alasan Lenovo Ideapad Slim 3 Jadi Pilihan Pelajar
- 3 Soal Dugaan Perselingkuhan Kades Tanjung Alam, Dinas PMD Kepahiang Pastikan ADD/DD Tak Terganggu
- 4 Ular Kobra Nyaris Renggut Nyawa Warga Permu
- 5 Reses di Kepahiang, Edwar Samsi Perjuangkan Pembangunan Jalan dan Jembatan