Kemenag Kepahiang Pra Manasik Haji 110 CJH

Kemenag Kepahiang Pra Manasik Haji 110 CJH

RK ONLINE - Ke 110 Calon Jemaah Haji (CJH) mendapat bimbingan pra manasik haji dari Kemenag Kabupaten Kepahiang, Senin (24/02/2020) di masjid Agung. CJH mendapat bekal materi terkait syarat, rukun, wajib serta yang disunahkan selama menjalankan ibadah haji di tanah suci nantinya.

Kasi Haji dan Umroh Kemenag Kabupaten Kepahiang H. Lukman, S.Ag, MM mengingatkan, CJH dapat menjaga akhlakul karimah selama menjalankan ibadah haji. Terutama mampu menjaga persiapan fisik dan mental yang prima. "Juga harus memiliki semangat, kesabaran dan ketabahan," sampai Lukman.

CJH juga dibekali kesiapan mental spiritual tentang pemahaman fiqih pelaksanaan ibadah haji. "Rata-rata CJH berusia lanjut dengan kondisi risiko tinggi, kita sarankan untuk melakukan sejumlah tes kesehatan dan mempersiapkan kesehatan fisik," jelas Lukman.

CJH juga diingatkan menyelesaikan Biaya Penyelenggaraan Ibadah Haji (BPIH) tahun 2020. "CJH Kepahiang per 2 pekan sekali, rutin melaksanakan pramanasik haji. Nanti, jika manasik resminya diselenggarakan wajib diikuti seluruh CJH," tutup Lukman.   Pewarta : Reka Fitriani Editor     : Candra Hadinata

Sumber: