Bisa Kirim Pesan Suara Rahasia, WhatsApp Siapkan Fitur Baru Login Via E-Mail dan Pesan Suara Rahasia
RK ONLINE - WhatsApp merupakan aplikasi pesan instan populer saat ini sedang mengembangkan fitur baru yang memungkinkan pengguna untuk login atau masuk ke akun mereka menggunakan alamat e-mail. Kabar ini disampaikan oleh situs WABetaInfo yang sering memberikan bocoran tentang WhatsApp.
Fitur ini memungkinkan pengguna untuk mengaitkan alamat e-mail mereka dengan akun WhatsApp. E-mail ini akan digunakan untuk menerima kode verifikasi one time password (OTP) yang diperlukan saat login ke akun WhatsApp. Biasanya, kode OTP dikirim melalui SMS ke nomor yang terdaftar.
BACA JUGA:Tips Mengelola Penyimpanan dan Meningkatkan Kinerja Aplikasi WhatsApp Android dan Iphone
Namun, penting untuk diingat bahwa e-mail tidak menggantikan nomor telepon atau SMS. Pengguna masih harus memiliki nomor telepon yang valid untuk membuat akun WhatsApp. Alamat e-mail akan menjadi alternatif untuk menerima kode verifikasi jika pengguna tidak dapat menerima SMS. Dengan demikian, pengguna masih bisa menerima kode verifikasi melalui e-mail saat terhubung ke jaringan Wi-Fi.
Sebelumnya, kode OTP hanya bisa diterima melalui SMS, yang memerlukan koneksi seluler. Dengan adanya pilihan e-mail ini, pengguna dapat memilih opsi yang lebih fleksibel.
Fitur ini saat ini sedang dalam tahap uji coba untuk pengguna WhatsApp Beta di platform iOS versi 23.23.1.77 dan Android versi 2.23.24.10. Dalam tangkapan layar yang dibagikan oleh WABetaInfo, fitur ini terlihat di menu baru di bawah "Account Section" (Bagian Akun). Di sini, pengguna dapat memasukkan alamat e-mail mereka.
BACA JUGA:Teruji! Begini Cara Antisipasi Kehilangan Akun Sosial Media WhatsApp, Instagram dan Facebook
Di bagian bawah, ada tulisan berwarna hijau yang menyatakan "Verified" (Terverifikasi). Pengguna dapat memverifikasi alamat e-mail mereka dengan mengeklik tombol "Verify email" setelah mengisi kolom tersebut.
Pesan ini menyatakan bahwa "E-mail helps you access your account. It isn't visible to others" (E-mail membantu Anda mengakses akun Anda. E-mail tidak dapat dilihat oleh orang lain), Ini berarti bahwa alamat e-mail pengguna tetap dirahasiakan dan hanya digunakan untuk tujuan login.