Bukan Jakarta, Ini Daerah Dengan Tunggakan Pinjol Terbesar di Indonesia Berdasarkan Rilis OJK!

Selasa 27-06-2023,12:47 WIB
Reporter : Dicky Pratama
Editor : Hendika

Bukan Jakarta, Ini Daerah Dengan Tunggakan Pinjol Terbesar di Indonesia Berdasarkan Rilis OJK!

RK ONLINE - Maraknya pengunaan Layanan Fintech Lending (LFL) atau Pinjaman Online (Pinjol), sampai saat ini masih terus meningkat popularitasnya di Indonesia. 

 

Dilansir dari sumber terpercaya, data yang dirilis oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK) pada bulan April 2023 lalu menunjukan, jumlah rekening aktif penerima pinjaman mencapai 17,31 juta akun Pinjol. 

 

Jumlah ini mengalami peningkatan sebesar 28,12 persen Year of Year (YoY) dibandingkan dengan periode yang sama pada tahun sebelumnya yang hanya berjumlah 13,51 juta akun.

BACA JUGA:Berpengaruh Terhadap Belanja Pegawai, Kemenkeu Sebut Kenaikan Tukin PNS Bakal Dievaluasi Kembali!

Secara keseluruhan, sebagian besar rekening Pinjol aktif berada di pulau Jawa dengan jumlah rekening penerima pinjaman aktif, sebanyak 12,88 juta akun. Di luar pulau Jawa, terdapat sekitar 4,43 juta akun penerima Pinjol.

 

Sementara itu yang lebih menariknya lagi, dalam daerah Jakarta OJK mencatat kalau terdapat 2,38 juta akun rekening aktif pengguna layanan Pinjol. Dari jumlah tersebut, total pinjaman yang masih belum dibayar (Outstanding) mencapai Rp10,35 triliun. 

 

Masih berdasarkan data tersebut, tingkat kredit macet lebih dari 90 hari (TWP 90) di Jakarta, mencapai 2,94 persen. Dengan demikian terdapat sekitar 70 ribu akun pengguna layanan Pinjol di ibu kota Jakarta masih memiliki tunggakan pembayaran.

 

Meskipun begitu, Jakarta ternyata bukanlah wilayah dengan jumlah pengguna Pinjol terbanyak di Indonesia. Sebab Jawa Barat menempati urutan pertama dengan jumlah rekening penerima pinjaman aktif sebanyak 4,68 juta akun Pinjol. 

BACA JUGA:Naik Tanpa Bebani APBN, Ini Daftar Lengkap Tukin PNS 2023 Yang Dinaikan Presiden Jokowi!

Kategori :