Setara DSLR, Ini Deretan Hp Spek Dewa Harga Kaki Lima!
Khusus pecinta fotografi, berikut ini adalah Hp murah spek dewa harga kaki lima dengan kualitas kamera setara DSLR.--Disway Jateng
Radarkepahiang.id - Pecinta fotografi tentu harus tahu kalau saat ini, ada beberapa Hp spek dewa dengan harga kaki lima. Memiliki kamera yang setara DSLR, Hp spek dewa ini tetap ditawarkan dengan harga yang ramah. Sebab saat ini, tidak sedikit vendor yang berinovasi untuk menghadirkan smartphone murah dengan kamera berkualitas tinggi.
BACA JUGA:Dijual Seharga Mobil Seken, Ini Fitur Unggulan HP Termahal di Dunia 2024
Bahkan, Hp dengan kualitas tinggi tahun 2024 ini, ditawarkan dengan harga kisaran 1 jutaan sampai dengan 2 jutaan saja. Meskipun demikian, HP spek dewa harga kaki lima ini sudah diperkaya dengan dilengkapi kamera utama 50 MP, fitur beauty shoot dan kamera stabilizer.
Beberapa diantaranya, ialah Hp Realme 9i dan Hp Vivo T1. Kedua Hp spek dewa ini menawarkan banyak fitur menarik, terutama pada bagian kamera. Namun bukan hanya Hp Realme 9i dan Hp Vivo T1 ini saja, ada banyak lagi Hp dengan kualitas kamera terbaik lainnya yang wajib diketahui pecinta fotografi, berikut ini daftarnya:
Hp Infinix 20i memiliki IPS LCD 6,6 inc dengan kecerahan hingga 500 nits. Hp ini baru dirilis pada awal tahun 2024 lalu. Hp dengan harga 1 jutaan ini, dibekali RAM 4GB dan fitur Extended RAM yang bisa ditingkatkan hingga 7 GB. Untuk kapasitas memori, Hp ini tersedia pada varian 64 GB dan 128 GB.
Hp Infinix 20i dilengkapi dengan 13 MP AI Triple Camera. Selain itu juga fitur perekaman video hingga 1080p dan kamera selfie 8MP. Harga Hp Infinix 20i 4GB/64GB dihargai Rp 1.429.000. Sedangkan untuk varian RAM 4GB dan memori 128 GB Rp 1.539.000.
BACA JUGA:Seharga Mobil Seken, Ini 5 Daftar HP Termahal di Dunia Sepanjang Tahun 2024
2. Xiomi Redmi 10C
Jika kamu mencari Hp murah dengan kualitas kamera resolusi tinggi, Hp Xiomi Redmi 10 C bisa jadi solusinya. Smartphone entry-level ini hadir dengan harga terjangkau. Hp Xiomi Redmi 10C memiliki resolusi 50 MP. Dengan kualitas kamera seperti ini, tentu membuatmu puas untuk membuat konten, apa lagi Hp ini juga memiliki baterai berukuran besar 5.000 mAh.
Sumber: