PUPR Kepahiang
Bagian Pemerintahan

PARAH! Ada ASN Kepahiang yang Sudah 18 Bulan Tidak Masuk Kantor

PARAH! Ada ASN Kepahiang yang Sudah 18 Bulan Tidak Masuk Kantor

PARAH! Ada ASN Kepahiang yang Sudah 18 Bulan Tidak Masuk Kantor--Jimmy Mayhendra

PARAH! Ada ASN Kepahiang yang Sudah 18 Bulan Tidak Masuk Kantor

RK ONLINE - Satpol PP PBK Kabupaten Kepahiang, secara garis besar telah menuntaskan 80 persen pelaksanaan operasi penegakan disiplin PNS atau ASN Kepahiang di linglungan Pemkab Kepahiang, Provinsi Bengkulu, Kamis 21 Maret 2024.

Operasi ini sendiri digelar menindaklanjuti SE Bupati Kepahiang Nomor : 000.8/149/Bag.8/2024 tentang Jam Kerja ASN Selama Bulan Suci Ramadhan 1445 H.

BACA JUGA:Liku 9 Macet Total, Jalur Alternatif Ini Paling Direkomendasikan Untuk Melintasi Kepahiang - Bengkulu

Berdasarkan hasil pemeriksaan, ternyata masih ada juga sejumlah ASN yang kedapatan membolos saat jam kerja berlangsung. Bahkan menariknya, ada salah satu ASN di lingkungan Pemkab Kepahiang yang diketahui sudah tidak pernah datang lagi ke kantor selama kurang lebih 18 bulan.

"Berdasarkan catatan kami, masih ada beberapa ASN yang tidak masuk selama jam kerja berlangsung. Bahkan ada juga ASN di salah satu OPD yang tidak pernah ngantor kurang lebih selama 18 bulan," ujar Plt. Kasatpol PP PBK Kabupaten Kepahiang, Destiana.

Menurut Desti, terkhusus untuk ASN yang tidak ngantor selama 18 bulan ini, sudah dilayangkan sanksi berupa Surat Peringatan (SP) dari pimpinannnya. Hanya saja sampai dengan detik ini, ASN yang bersangkutan tetap tidak mengindahkan SP tersebut.

BACA JUGA:Masih Proses Evakuasi, Begini Kondisi Terkini Jalan Lintas Liku 9 yang Sempat Macet Total

"Kita harus sportif, semua akan dilaporkan sesuai dengan apa yang ditemui di lapangan. Terkhusus untuk ASN yang tidak ngantor 18 bula tersebut, nanti juga akan kita laporkan ke bupati kepahiang," lanjutnya.

Sementara itu berdasarkan laporan yang sama, juga didapati ada ASN dan THL yang memang terpaksa tidak bisa masuk ke kantor lantaran disibukkan dengan pekerjaan di lapangan. Kemudian ada juga yang saat ini tengah ditugaskan untuk menjalani Dinas Luar (DL).

BACA JUGA:Jalan Lintas Liku 9 Macet Total, Antrean Panjang Kendaraan Tak Terelakan dan Mulai Mengular

"Ada beberapa ASN dan THL yang tidak masuk kantor, tapi ada keterangannya. Beberapa ada yang tugas di lapangan, beberapa lainnya ada juga yang sedang DL di luar kota," singkatnya.

Sumber: