SELAMAT! Ini Daftar Nama Peserta Lulus Seleksi PPPK Tenaga Kesehatan Kabupaten Kepahiang

SELAMAT! Ini Daftar Nama Peserta Lulus Seleksi PPPK Tenaga Kesehatan Kabupaten Kepahiang

SELAMAT! Ini Daftar Nama Peserta Lulus Seleksi PPPK Tenaga Kesehatan Kabupaten Kepahiang/---radarkepahiang.id

SELAMAT! Ini Daftar Nama Peserta Lulus Seleksi PPPK Tenaga Kesehatan Kabupaten Kepahiang

RK ONLINE - Setelah sekian lama dinantikan, Rabu 13 Desember 2023 nama peserta lulus seleksi PPPK Tenaga Kesehatan Kabupaten Kepahiang tahun 2023 akhirnya resmi diumumkan BKDPSDM Kepahiang (daftar lengkap lihat di bawah red). Pengumuman daftar nama peserta lulus seleksi PPPK Tenaga Kesehatan ini diumumkan BKDPSDM Kepahiang, berdasarkan Pengumuman langsung dari Badan Kepegawaian Nasional (BKN). 

 

Berdasarkan Surat Pengumuman Sekretariat Daerah Nomor: 800.1.2.2/3368/BKDPSDM/KPH/2023 tentang penyampaian hasil seleksi kompetensi dan pemberkasan PPPK jabatan Fungsionla Tenaga Kesehatan di Lingkungan Kabupaten Kepahiang Tahun Anggaran 2023, tercatat sebanyak 495 peserta resmi dinyatakan lulus seleksi PPPK Tenaga Kesehatan Kabupaten Kepahiang tahun 2023.

BACA JUGA:Pengumuman Kelulusan PPPK 2023 Berikut Kode Penting Serta Jadwal dan Langkah Berikutnya

Besamaan dengan ini Kepala BKDPSDM Kepahiang, Ir. Nyayu Elia Hasanah, M.Si menerangkan kalau dari 790 peserta yang sebelumhya ikut dalam uji kompetensi PPPK Tenaga Kesehatan ini, sebanyak 295 peserta dinyatakan gagal dan tidak dinyatakan lulus.

 

"Pengumumannya sudah keluar, hanya untuk formasi PPPK Tenaga Kesehatan. Untuk Kabupaten Kepahiang sendiri ada 790 peserta PPPK Tenaga Kesehatan yang ikut dalam seleksi. Namun dari jumlah tersebut, hanya ada 495 orang saja yang resmi dinyatakan lulus seleksi PPPK Tenaga Kesehatan Kabupaten Kepahiang tahun 2023. Saat ini mereka yang lulus seleksi, hanya tinggal mengikuti tahapan pemberkasan saja," ujar Nyayu.

 

Dikatakan Ana kalau ada beberapa kode yang disertakan BKN dalam pengumuman daftar nama peserta lulus seleksi PPPK Tenaga Kesehatan Kabupaten Kepahiang tahun 2023 ini. Adapun kode-kode tersebut memiliki arti sebagai berikut:

BACA JUGA:20 Dokumen Yang Diperlukan Saat Pengisian DRH PPPK 2023

- P : Peserta memenuhi nilai ambang batas

- PR1 : Peserta Eks THK-II pada jenis kebutuhan Khusus

- PR2: Peserta Non ASN pada jenis kebutuhan khusus

Sumber: