'Ganjar Siji Ganjar Kabeh', 4 Partai Besar Kepahiang Bentuk Koalisi TPN Ganjar - Mahfud MD

'Ganjar Siji Ganjar Kabeh', 4 Partai Besar Kepahiang Bentuk Koalisi TPN Ganjar - Mahfud MD

'Ganjar Siji Ganjar Kabeh', 4 Partai Besar Kepahiang Bentuk Koalisi TPN Ganjar - Mahfud MD--Dok/Jimmy Mahendra

'Ganjar Siji Ganjar Kabeh', 4 Partai Besar Kepahiang Bentuk Koalisi TPN Ganjar - Mahfud MD

RK ONLINE - Sebanyak 4 partai besar di Kabupaten Kepahiang, Bengkulu melaksanakan rapat perdana Tim Pemenangan Nasional (TPN) Pasangan Calon Presiden atau Capres Ganjar Pranowo dan Mahfud MD, Rabu 8 November 2023.

 

Rapat perdana TPN Ganjar - Mahfud ini diselenggarakan oleh 4 partai besar yang meliputi PDI Perjuangan, Partai Perindo, Partai Hanura dan juga PPP. Di sisi lainnya rapat TPN sebagai koalisi dalam Pilpres ini juga diselenggarakan secara serentak di seluruh Indonesia.

BACA JUGA:Alhamdulillah Pemkab Kepahiang Sukses Terapkan Aplikasi Menanjak Terhadap Pengusaha Makanan

Begitu juga di Kabupaten Kepahiang, 4 partai besar ini telah membentuk koalisi dengan tujuan memenangkan Ganjar - Mahfud MD sebagai Capres dan Cawapres dalam Pilpres 2024 mendatang. 

Bahkan slogan 'Ganjar Siji, Ganjar Kabeh' turut diserukan sebagai suara penyemangat partai yang tergabung dalam koalisi ini.

 

Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Kepahiang, Edwar Samsi, S.Ip menuturkan bahwa untuk komposisi koalisi TPN Ganjar - Mahfud ini, telah dibentuk beberapa divisi dan direktorat. PDI Perjuangan sendiri dipercaya dan ditunjuk sebagai ketua Tim Pemenangan Nasional atau TPN dan Partai  Perindo sebagai Sekretaris. Dengan komposisi yang ada saat ini, pihaknya optimis akan membawa kemenangan bagi pasangan Ganjar - Mahfud dalam Pilpres 2024 mendatang.

 

"Hari ini kita melaksanakan rapat perdana. Untuk komposisinya sudah dibentuk, ada 4 partai yang terlibat dalam TPN Ganjar - Mahfud ini. Masing-masing terdiri dari PDI Perjuangan, Partai Perindo, Hanura dan PPP. Kami semua optimis pasangan ini adalah yang terbaik dan akan memenangkan Pilores 2024 mendatang," ujar Edwar Samsi.

BACA JUGA:Pengajuan Ditenggat 1 Bulan, 40 Desa Sudah Usulkan Pencairan DD ADD Tahap III

Lebih lanjut dikatakan Edwar bahwa dengan dibentuknya koalisi yang dihuni oleh partai-partai besar ini, diharapkan adanya kerjasama yang baik dari seluruh pihak. Sehingga tujuan untuk membawa Ganjar - Mahfud MD menuju Istana Merdeka dan memimpin Indonesia dapat tercapai.

 

Sumber: