Penerimaan CPNS 2023 Kemenkumham untuk SMA/SMK, Persyaratan dan Peluang Karir Menariknya

Penerimaan CPNS 2023 Kemenkumham untuk SMA/SMK, Persyaratan dan Peluang Karir Menariknya

Penerimaan CPNS 2023 Kemenkumham lulusan sma/smk /---instagram/@polsuspas_indo

Penerimaan CPNS 2023 Kemenkumham untuk SMA/SMK, Persyaratan dan Peluang Karir Menariknya

RK ONLINE - Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) akan membuka kesempatan penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) tahun 2023 khusus untuk lulusan SMA dan SMK sederajat.

 

Pendaftaran CPNS 2023 Kemenkumham, seperti yang diumumkan, akan berlangsung seiring dengan berbagai kementerian dan lembaga lainnya pada bulan September 2023 mendatang.

 

Salah satu formasi yang sangat diminati dalam seleksi CPNS 2023 Kemenkumham adalah penjaga tahanan atau sipir lembaga pemasyarakatan (Polsuspas). Formasi ini diperkirakan akan menjadi incaran para pelamar lulusan SMA/SMK sederajat.

BACA JUGA:Peluang Menarik CPNS Formasi Polsuspas Kemenkumham 2023, Berikut Daftar Gaji dan Tunjangannya

Pendaftaran untuk seleksi CPNS 2023 Kemenkumham, termasuk untuk CPNS Formasi Polsuspas akan dibuka segera pada bulan September ini. Oleh karena itu, calon pelamar yang berminat diharapkan memperhatikan dengan cermat semua syarat yang telah ditetapkan.

 

Dua persyaratan utama yang wajib diperhatikan oleh pelamar seleksi CPNS 2023 Kemenkumham, terutama untuk CPNS Formasi Polsuspas adalah tinggi badan minimal dan batasan usia.

 

Untuk tinggi badan, berdasarkan pengalaman dari seleksi CASN sebelumnya, persyaratan untuk CPNS Formasi Polsuspas di Kemenkumham adalah minimal 165 cm untuk pria dan 160 cm untuk wanita. Hal ini menjadi pertimbangan penting bagi calon pelamar yang ingin mendaftar dalam formasi ini.

 

Selain itu, batasan usia juga menjadi faktor kunci. Untuk lulusan SMA/SMK sederajat, usia minimal pelamar adalah 18 tahun, dan usia maksimal adalah 28 tahun. Oleh karena itu, sebaiknya calon pelamar memeriksa dan memastikan bahwa mereka memenuhi kedua persyaratan ini sebelum mendaftar.

Sumber: