Bagian Pemerintahan
DPRD Kepahiang

Kepahiang Dapat Tambahan Kuota Bantuan Bedah Rumah, Catat Ini Desa Penerimanya!

Kepahiang Dapat Tambahan Kuota Bantuan Bedah Rumah, Catat Ini Desa Penerimanya!

Wakil bupati saat memasang stiker penerima bantuan bedah rumah program BSPS--Istimewah

Kepahiang Dapat Tambahan Kuota Bantuan Bedah Rumah, Catat Ini Desa Penerimanya!

RK ONLINE - Dinas PUPR Kepahiang memastikan jika baru-baru ini, Kabupaten Kepahiang kembali mendapatkan tambahan kuota Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya (BSPS) atau yang lebih dikenal dengan sebutan bantuan bedah rumah

Bahkan Dinas PUPR Kepahiang menyebutkan jika tambahan kuota bantuan bedah rumah tahun 2023 Kabupaten Kepahiang ini, totalnya mencapai 30 unit.

BACA JUGA:Alhamdulillah! Kepahiang Masuk Dalam Daftar Kunjungan Presiden Jokowi

Kepala Dinas PUPR Kepahiang, Rudi Andi Sihaloho, ST mengatakan kalau tambahan kuota BSPS dari pemerintah pusat ini, nantinya akan dialokasikan di 3 desa yang berbeda. Adapun eketiga desa tersebut yakni Desa Tanjung Alam Kecamatan Ujan Mas, Desa Taba Mulan dan Desa Lubuk Penyamun Kecamatan Merigi.

 

"Tahun ini kita dapat tambahan kuota BSPS. Jumlah total tambahan kuota bantuan bedah rumah ini untuk 30 unit rumah yang nantinya akan dialokasikan di 3 desa yang berbeda-beda," ujar Rudi.

BACA JUGA:Keliling Kabupaten, Ini Jadwal Lengkap Kunjungan Presiden Jokowi di Bengkulu!

Terkait rincian tambahan kuota masing-masing dari 3 desa ini, Rudi menegaskan kalau 3 desa yang beruntung ini akan mendapatkan tambahan kuota bedah rumah sebanyak 10 unit per desa. 

Sedangkan untuk penerimanya, dipastikan adalah rumah warga desa setempat yang masuk dalam kategori Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) berdasarkan hasil survey. 

 

Tambahan kuota program BSPS ini sendiri lanjut Rudi, didapatkan setelah berulang kali diusulkan oleh Pemkab Kepahiang. program BSPS ini sendiri merupakan bagian dari upaya pemerintah dalam mengentaskan kemiskinan dengan membantu pembangunan rumah yang tidak layak huni.

BACA JUGA:Hanya Mengamalkan Doa Ini Niscaya Rezeki Mengalir Deras Dunia Akhirat

"Dari 3 desa ini, masing-masing akan mendapatkan kuota 10 unit rumah," tambah Rudi.

Sumber: