Tingkatkan Efektivitas dan Efisiensi Pelayanan, Bupati Kepahiang Lantik Pimpinan Baznas Periode 2022-2027

Tingkatkan Efektivitas dan Efisiensi Pelayanan, Bupati Kepahiang Lantik Pimpinan Baznas Periode 2022-2027

Penyerahan SK pelantikan pimpinan Baznas periode 2022-2027 oleh bupati Kepahiang--

"Dengan semangat kebersamaan, soliditas dan solidaritas dari seluruh jajaran pengurus, Insya Allah dapat memberi daya sinergi yang tinggi bagi suksesnya pelaksanaan program kerja organisasi. Hal tersebut akan memantapkan eksistensi dan kredibilitas organisasi, sekaligus juga dapat memberikan kontribusi yang besar terhadap peningkatan kesejahteraan masyarakat DI Kabupaten Kepahiang," demikian bupati Kepahiang.

Untuk diketahui kalau pimpinan Baznas Kabupaten Kepahiang periode 2022-2027 yang dilantik kali ini berjumlah 5 orang. Yakni Drs. Rusmedi, MM dilantik sebagai ketua. Sedangkan Drs. Nurdin M, Nyimas Aliah, SE, S.Sos, M.I.Kom, Edi Junaidi, S.Sos dan Suci Riharti, SH, dilantik sebagai anggota pimpinan.

 

Kegiatan pelantikan pimpinan Baznas Kabupaten Kepahiang ini juga dihadiri Wakil Bupati Kepahiang, H. Zurdi Nata, S.Ip, Ketua Baznas Provinsi Bengkulu, Fazrul Hamidi, Kemenag Kepahiang, asisten Pemkab Kepahiang, staf ahli, MUI, camat dan kepala Bagian di lingkungan Setdakab Kepahiang.

Sumber: