Tingkatkan Efektivitas dan Efisiensi Pelayanan, Bupati Kepahiang Lantik Pimpinan Baznas Periode 2022-2027

Tingkatkan Efektivitas dan Efisiensi Pelayanan, Bupati Kepahiang Lantik Pimpinan Baznas Periode 2022-2027

Penyerahan SK pelantikan pimpinan Baznas periode 2022-2027 oleh bupati Kepahiang--

RK ONLINE - Bertempat di Aula Setda Kepahiang Provinsi Bengkulu, Senin 12 September 2022 Bupati Kepahiang Dr. Ir. Hidayattullah Sjahid, MM, IPU secara resmi melantik pimpinan Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Kepahiang periode 2022-2027.

 

Melalui momentum pelantikan jajaran kepengurusan Baznas periode baru ini, bupati Kepahiang mengungkapkan kalau sebagai lembaga non struktural yang memberi kontribusi kepada negara di bidang pembangunan kesejahteraan masyarakat dan penanggulangan kemiskinan, Baznas sudah berperan banyak melalui pengelolaan zakat.


Bupati Kepahiang dan tamu undangan, foto bersama pimpinan dan jajaran pengurus Baznas periode 2022-2027--

Oleh sebab itu dengan adanya kepengurusan yang baru ini, Dayat mengatakan kalau Pemkab Kepahiang berharap banyak terhadap jajaran pengurus dan pimpinan Baznas Kabupaten Kepahiang periode 2022-2027 ini. Karena melalui pengelolaan dana zakat, keberadaan Baznas menjadi instrumen untuk meningkatkan efektivitas dan efisiensi pelayanan terhadap masyarakat.

 

"Pegelolaan dan pendistribusian zakat yang dikelola secara amanah, professional dan tepat sasaran, diharapkan dapat mengubah Mustahik menjadi Muzakki. Sehingga zakat dapat memecahkan masalah kemiskinan dengan cara memberdayakan orang-orang miskin agar menjadi lebih produktif dan sejahtera," ujar bupati Kepahiang.

BACA JUGA:Bersama Bunda PAUD dan TP PKK, Pemkab Kepahiang Persiapkan Generasi Emas Hadapi Bonus Demografi

Hidayatullah menambahkan jika Baznas, berperan sebagai penyedia bantuan jaminan sosial bagi fakir miskin di kabupaten Kepahiang. Kehadiran lembaga ini lanjut Dayat, menjadi penopang tugas negara dalam mensejahterakan masyarakat. Sehingga sudah sepatutnya mendapatkan suport dari pemerintah daerah.

 

Bukan hanya itu saja, bupati ini juga berharap jika dengan jajaran kepemimpinan yang baru ini, Baznas Kabupaten Kepahiang yang baru saja dilantik, dapat segera berkoordinasi dan menyusun langkah-langkah strategis dan program kerja guna mewujudkan tujuan dan harapan organisasi. 

BACA JUGA:Tanpa Bebani APBD, Pemkab Kepahiang Bakal Tingkatkan dan Kembangkan Pengelolaan Sampah di TPST

Kemudian Baznas juga diharapkan senantiasa mengembangkan prinsip kerja yang akomodatif, demokratis dan transparan dalam mendukung program-program Pemkab Kepahiang.

 

Sumber: