Vaksin Saat Mudik Aman
RK ONLINE - Dalam mendukung kelancaran dan keamanan aktivitas mudik hari raya Idul Fitri 1443 Hijriah, terutama bagi pemudik yang belum mendapatkan vaksinasi Covid-19, Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi Bengkulu menyediakan pelayanan vaksinasi di Pos Komando (Posko) terpadu di setiap perbatasan pintu masuk ke Provinsi Bengkulu. Kepala Dinkes Provinsi Bengkulu, H. Herwan Antoni, SKM, M.Kes,M.Si menghimbau para pemudik yang belum vaksin agar segera vaksin di posko yang telah disediakan. "Bagi para pemudik, efek vaksinasi Covid-19 tidak membahayakan. Efek samping setelah vaksin tidak terlalu terasa, hanya rasa nyeri di tempat suntikan, kelelahan, nyeri otot, lemas maupun mengantuk," ujar Herwan. Ia menambahkan, bagi para pemudik yang telah vaksin Covid-19 pihaknya menyediakan tempat istirahat untuk memulihkan fisiknya sebelum melanjutkan perjalanan. "Setiap vaksin memiliki efek samping rata-rata 30 menit hingga 1 jam. Jadi pemudik bisa lebih istirahat di rest area yang kami sediakan," papar Herwan. Dalam momentum mudik lebaran Idul Fitri 1443 Hijriah tahun 2022 ini Dinkes memberikan pelayanan kesehatan bagi pelaku perjalanan mudik. Hal ini guna mendorong cakupan vaksinasi, juga mengajak masyarakat menjalani mudik dengan sehat. Sehingga tidak ada lonjakan penyebaran Covid-19 pasca lebaran. Pewarta : Gatot Julian/Krn
Sumber:
Terkini
Terpopuler
- 1 Resmi Dibentuk, Ini Susunan AKD DPRD Kepahiang!
- 2 Nilai SKD CPNS 2024 Tinggi Tapi Tidak Penuhi Passing Grade, Apakah Bisa SKB?
- 3 Rancangan Peraturan Tatib dan Kode Etik Dewan Resmi Disetujui!
- 4 Kades Tanjung Alam Akui Sudah Menikah dan Beristri 2!
- 5 Ketahuan Selingkuh, Kades Tanjung Alam Ngaku Dapat Restu Istri Sah