Genjot Vaksinasi, Satgas Covid-19 Sasar Perkantoran
RK ONLINE - Selain melakukan pendataan ulang terhadap masyarakat Kepahiang melalui kecamatan, Kades dan lurah, Satgas Covid 19 Kabupaten Kepahiang juga menyasar sejumlah OPD dalam Kabupaten Kepahiang dalam percepatan vaksinasi Covid-19. Seperti halnya di DPRD Kepahiang, terlihat sejumlah THL yang langsung diberikan suntikan vaksin oleh Satgas Covid 19, Jumat (18/02). Juru bicara Satgas Covid 19, Ir. Taufik mengatakan, secara terus menerus pihaknya akan mendatangi ke seluruh OPD dalam Kabupaten Kepahiang. Melalui aplikasi peduli lindungi, pihaknya melakukan pengecekan apakah ASN dan THL sudah mendapatkan vaskin atau belum, ketika belum mendapatkan vaksin maka akan diberikan secara langsung. "Tadi (kemarin, red) kita ke DPRD Kepahiang melakukan vaksinasi langsung terhadap ASN dan THL yang belum divaksin. Vaksinasi yang dilakukan tetap memperhatikan aturan yang berlaku, dalam artian ASN atau THL tersebut dilakukan pengecekan terlebih dahulu, selanjutnya jika layak diberikan vaksin maka akan diberikan," kata Taufik. Menurut Taufik, kegiatan yang dilakukan pihaknya untuk mempercepat progres vaksinasi di Kabupaten Kepahiang, karena hingga sekarang progres vaksinasi di Kabupaten Kepahiang sulit untuk mencapai 100 persen. Selain itu, dalam hal mempercepat proses vaksinasi Satgas Covid 19 juga meminta camat, lurah dan Kades untuk melakukan pendataan ulang terhadap masyarakatnya yang belum mendapatkan vaksin Covid-19. "Satgas turun ke lapangan untuk vaksin, teman - teman yang lain juga melakukan pendataan. Sehingga nantinya ada progres untuk capaian vaksin di Kabupaten Kepahiang yang akan berdampak terhadap level PPKM kita," demikian Taufik. Untuk diketahui, sulitnya tercapai vaksinasi di Kabupaten Kepahiang diangka 100 persen dengan target sasaran 118.092 jiwa se Kabupaten Kepahiang salah satu kendala terkait data lapangan yang tindak sinkron. Dalam artian data target lebih banyak dari jumlah sasaran masyaraat Kepahiang di 117 desa/ kelurahan. Langkah yang diambil Pemkab Kepahiang, menurunkan camat, Kades hingga lurah untuk mendata ulang dengan harapan target 118.092 jiwa se Kabupaten Kepahiang bisa menurun dan progres vaksinasi di Kabupaten Kepahiang bisa meningkat. Pewarta : Epran Antoni/Krn
Sumber:
- Share: /*anymind */?> /*props */?> /*Google Ads */?> /*amp advenative */?>
- 1 Kawal Pilkada, PDI Perjuangan Kepahiang Siapkan Ratusan Saksi!
- 2 Sebelum Terjun dan Tewas di Tempat, Pemanjat Tower 75 Meter Ini Sempat Ucapkan 2 Kata Terakhir!
- 3 Soal Dugaan Perselingkuhan Kades Tanjung Alam, Dinas PMD Kepahiang Pastikan ADD/DD Tak Terganggu
- 4 Reses di Kepahiang, Edwar Samsi Perjuangkan Pembangunan Jalan dan Jembatan
- 5 Ular Kobra Nyaris Renggut Nyawa Warga Permu
- 1 Kawal Pilkada, PDI Perjuangan Kepahiang Siapkan Ratusan Saksi!
- 2 Sebelum Terjun dan Tewas di Tempat, Pemanjat Tower 75 Meter Ini Sempat Ucapkan 2 Kata Terakhir!
- 3 Soal Dugaan Perselingkuhan Kades Tanjung Alam, Dinas PMD Kepahiang Pastikan ADD/DD Tak Terganggu
- 4 Reses di Kepahiang, Edwar Samsi Perjuangkan Pembangunan Jalan dan Jembatan
- 5 Ular Kobra Nyaris Renggut Nyawa Warga Permu