Ada ASN Belum Vaksin Sama Sekali
RK ONLINE - Memantau percepatan vaksinasi, Senin (7/2/22) Satgas Covid-19 Kabupaten Kepahiang Provinsi Bengkulu menggelar Sidak dadakan. Hasilnya selain masyarakat umum, Satgas juga menemukan ASN yang ternyata sama sekaki belum mengikuti vaksinasi seperti yang diprogramkan pemerintah. Informasi dihimpun, Sidak ini dilaksanakan Satpol PP PBK, BPBD, Dinkes dan TNI Polri. Selain pusat keramaian masyarakat, Sidak ini juga menyasar kegiatan Musyawarah Rencana Pembangunan Kecamatan (Musrenbangcam) Kepahiang yang diselenggarakan di Aula Balai Desa Bogor Baru dan kegiatan Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kabupaten Kepahiang di Aula Dinas Dikbud. Mirisnya dari Sidak ini Satgas mendapati sejumlah ASN yang ternyata sampai saat ini, sama sekali belum mengikuti vaksinasi. "Ada 6 orang yang sama sekali belum mengikuti vaksinasi," ujar Kadis Kesehatan Kabupaten Kepahiang H. Tajri Fauzan, SKM, M.Si. Pria yang juga menjabat sebagai Jubir Satgas Covid-19 Kabupaten Kepahiang ini menjelaskan kalau di lokasi Sidak, semua ASN dan masyarakat yang terjaring belum vaksin ini langsung dilakukan screening. Alhasil keenamnya dinyatakan layak dan memenuhi syarat vaksinasi. Sehingga setelah diberikan penjelasan, keenamnya langsung divaksin menggunakan vaksin dosis pertama. "Kita screening dulu, setelah dipastikan bahwa yang bersangkutan bisa di vaksin maka selanjutnya kita arahkan untuk langsung divaksinasi. Alhamdulillah semuanya bersedia," lanjutnya. Baca juga : Polisi Buru Pelaku Pembacokan Pelajar Sementara itu, Satgas Covid juga meminta agar masyarakat mengakses aplikasi PeduliLindungi. Aplikasi ini merupakan aplikasi yang dikembangkan untuk membantu instansi pemerintah dalam melakukan pelacakan untuk menghentikan penyebaran Covid-19. "Upaya ini kita lakukan untuk memastikan masyarakat sudah tervaksin 100 persen," demikian Tajri. Pewarta : Jimmy Mayhendra
Sumber:
Terkini
Terpopuler
- 1 Hasil SKD CPNS Segera Diumumkan, Segini Nilai yang Dibutuhkan!
- 2 Lahan TK Aisyiyah 04 Kepahiang Kebakaran!
- 3 Budi Gunawan Resmi Dilantik Sebagai Ketua Kompolnas, Tito Karnavian Jadi Wakil!
- 4 Soal Perselingkuhan, Kades Tanjung Alam Bakal Diperiksa Lagi
- 5 Peserta yang Dinyatakan Gugur CPNS Apakah Bisa Ikut PPPK 2024? Ini Aturannya