Penyebab Kebakaran di Lebong Masih Menjadi Misteri
RK ONLINE - Meski sudah berhasil dipadamkan, Selasa (8/6/21) kepulan asap masih terlihat di lokasi kebakaran yang menghanguskan 15 toko yang berada di kawasan Pasar Muara Aman Kecamatan Lebong Utara Kabupaten Lebong Provinsi Bengkulu. Bahkan petugas PBK dari Dinas Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Lebong masih menyemprotkan air dari dua unit mobil PBK yang disiagakan di lokasi kejadian. Sayangnya hingga siang ini, penyebab kebakaran dengan kerugian hingga miliaran rupiah ini masih belum diketahui. Hanya saja Informasi di lapangan masih simpang siur. Mulai dari korsleting listrik hingga Elpiji yang bocor. Sementara itu Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Lebong sudah mendirikan posko bencana disekitar lokasi, juga dapur umum. "Dapur umum ini kami dirikan sesuai dengan kebutuhan. Bisa satu minggu atau lebih. Untuk logistik kami pastikan aman, " singkat Kepala BPBD Lebong Fachrurrozi, S.Sos, M Si. Pewarta : Eko Hatmono
Sumber:
Terkini
Terpopuler
- 1 Oknum PPS di Kecamatan Bermani Ilir Diduga Ikut Pertemuan di Salah Satu Posko Cabup/Cawabup!
- 2 6 TPS Sulit, KPU Kepahiang Pastikan Distribusi Logistik Pilkada Dilakukan H-2 Pencoblosan!
- 3 Tidak Perlu Beli Baru, Ini 8 Cara Memperpanjang Usia Laptop
- 4 Jelang Pencoblosan, Bawaslu Kepahiang Incar Pelaku Serangan Fajar!
- 5 Deretan Laptop Dell Terbaik Sepanjang 2024, Bisa Jadi Pilihan Pengguna Baru