Peringatan Dini Kepahiang Waspada Bencana Alam
RK ONLINE - Hujan deras dengan angin kencang dalam seminggu terakhir mengakibatkan terjadinya bencana longsor di Kabupaten Kepahiang. Observator BMKG Kelas III Stasiun Geofisika Kepahiang, Ermawati, S.Sos, Minggu (28/03/2021) sore mengatakan, bidang Stage of BMKG merilis peringatan dini cuaca 28 - 30 Maret 2021. Dalam data tersebut, Kabupaten Kepahiang termasuk dalam wilayah yang berpotensi hujan dengan intensitas sedang hingga lebat disertai petir dan angin kencang dalam durasi singkat. "Iya Kabupaten Kepahiang juga termasuk dalam peringatan dini cuaca 28 - 30 Maret. Waspada potensi banjir, tanah longsor dan lain - lain akibat hujan deras atau hujan dengan durasi lama," ujar Erma. Melalui observasi prakiraan cuaca BMKG per Senin (29/03/2021), hujan akan mengguyur Kabupaten Kepahiang. Hujan ringan diperkirakan akan berlangsung selama tiga jam. "Dari observasi tadi, diperkirakan besok masih hujan. Kemungkinan akan turun (Hujan) pukul 13.00 WIB hingga pukul 16.00 WIB," sampainya. Lebih lanjut dikatakan, cuaca malam hari diperkirakan akan cerah berawan. Sementara itu, hujan deras disertai petir akan kembali melanda Kabupaten Kepahiang pada pukul 04.00 WIB. "Untuk hujan deras disertai petir diperkirakan melanda kepahiang pada hari selasa, pukul 4 pagi," demikian Erma. Melalui data yang sama, suhu udara di Kabupaten Kepahiang besok diperkirakan normal yakni 21 - 31 derajat celcius, dengan kecepatan angin 30 kilo meter per jam, dan kelemban udara berkisar 60 - 100 persen. Pewarta : Jimmy Mayhendra
Sumber:
- Share: /*anymind */?> /*props */?> /*Google Ads */?> /*amp advenative */?>
- 1 Janda dan Hidupi Seorang Anak, Mucikari Asal Kepahiang Ngaku Kesulitan Ekonomi
- 2 Ini Alasan Lenovo Ideapad Slim 3 Jadi Pilihan Pelajar
- 3 Soal Dugaan Perselingkuhan Kades Tanjung Alam, Dinas PMD Kepahiang Pastikan ADD/DD Tak Terganggu
- 4 Ular Kobra Nyaris Renggut Nyawa Warga Permu
- 5 Reses di Kepahiang, Edwar Samsi Perjuangkan Pembangunan Jalan dan Jembatan
- 1 Janda dan Hidupi Seorang Anak, Mucikari Asal Kepahiang Ngaku Kesulitan Ekonomi
- 2 Ini Alasan Lenovo Ideapad Slim 3 Jadi Pilihan Pelajar
- 3 Soal Dugaan Perselingkuhan Kades Tanjung Alam, Dinas PMD Kepahiang Pastikan ADD/DD Tak Terganggu
- 4 Ular Kobra Nyaris Renggut Nyawa Warga Permu
- 5 Reses di Kepahiang, Edwar Samsi Perjuangkan Pembangunan Jalan dan Jembatan