Arsan Suryani Dilantik Jadi Kakan Kemenag Kepahiang

Arsan Suryani Dilantik Jadi Kakan Kemenag Kepahiang

RK ONLINE - Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kementerian Agama Provinsi Bengkulu, Drs. H. Zahdi Taher, M.HI menetapkan pejabat defenitif Kepala Kantor (Kakan) Kemenag Kepahiang, H. Arsan Suryani,S.Ag, M.HI yang sebelumnya menjabat Kakan Kemenag Kabupaten Bengkulu Selatan. Arsan dilantik bersama dengan 18 pejabat eselon III dan IV Kanwil Kemenag Provinsi Bengkulu, Rabu (03/02/2021). Dalam sambutannya, Zahdi Taher berpesan kepada pejabat yang baru saja dilantik untuk menjadikan jabatan yang baru diemban sebagai modal untuk menjalankan tugas sebagaimana ketentuan. Kepada para pejabat diingatkan agar menjadikan proses ini sebagai momentum untuk menambah hasanah ilmu dan pengalaman. "Semakin jauh berjalan, tentu akan semakin banyak yang dilihat, dilalui dan dirasakan. Jadikan sebagai pengalaman untuk terus berbenah," sampai Zahdi Taher. Sementara itu, Kasubag TU Kemenag Kepahiang, Ombi Ramli, M.Ag, Kamis (4/2) mengatakan, penetapan pejabat defenitif tersebut setelah Kakan Kemenag Kepahiang yang sebelumnya Drs. H Herman Yatim, MM memasuki purna tugas November 2020 lalu. Selama dua bulan terakhir, Ombi yang diamanahkan sebagai Pelaksana tugas (Plt). "Kakan Kemenag Kepahiang sudah ditetapkan pejabat defenitif oleh Kanwil yang dilantik kemarin (Rabu, red) bersama dengan pejabat eselon lainnya. Insya allah dalam waktu dekat kita akan melaksanakan penyambutan, silaturahmi dengan jajaran Kemenag Kepahiang seperti KUA dan kepala madrasah," sampai Ombi. Dalam kesempatan ini, Ombi mengucapkan selamat atas ditetapkannya Kakan Kemenag Kepahiang defenitif semoga amanah dalam mengemban tugas, dan membangun Kemenag Kepahiang lebih baik lagi dalam segala hal. Pewarta : Reka Fitriani Editor     : Candra Hadinata 

Sumber: