Diki Mengalami Luka Bakar di Wajah dan Kehilangan Alis Mata Sejak Usianya 9 Bulan
RK ONLINE - Malang nasib dialami seorang anak di Desa Batu Ampar Kecamatan Merigi Kabupaten Kepahiang Provinsi Bengkulu. Akrab disapa Diki, anak yang saat ini berusia 8 tahun itu terbakar saat usianya 9 bulan dan sampai sekarang kehilangan kelopak mata. "Kejadian ini sebenarnya sudah lama, waktu masih usia 9 bulan. Saat itu, rumah yang ia tempati terbakar dan apinya mengenai beberapa bagian tubuh Diki," ujar Promkes PKMS Durian Depun, Rita Eryanti, Kamis (07/01/2021). Akibat kebakaran yang terjadi, wajah Diki dipenuhi luka bakar yang cukup parah. Lebih lanjut Rita memaparkan, kelopak mata Diki sudah habis tanpa sisa membuatnya tidak dapat menutup mata dengan sempurna walau dalam kondisi tertidur sekalipun. "Wajahnya sudah rusak parah, Kelopak matanya sudah tidak ada lagi. Jadi kalau tidur, posisi matanya tetap dalam keadaan terbuka," sambung Rita. Di bagian tubuh lain, beberapa jari Diki juga sudah tidak berfungsi normal. Disebabkan pembengkakan yang terjadi pada jari - jari tangan Diki, buah hati pasangan Riswan dan Sirnawati yang kesehariannya berkebun di Desa Batu Ampar. Terakhir kali disambangi, bersama kepala Puskesmas Durian Depun, H. Mutohari, S.ST, MH dalam rangka kunjungan dari Puskesmas menyampaikan bantuan dari istri Kapolres Bengkulu Tengah. "Terakhir kali kami ke rumah Diki bersama istri Kapolres Bengkulu Tengah. Ini tentang kepedulian kita, semua lapisan masyarakat juga bisa memberikan bantuan. Sehingga Diki bisa sembuh, terutama pada kelopak matanya," demikian Rita. Pewarta : Jimmy Mayhendra Editor : Candra Hadinata
Sumber:
- Share: /*anymind */?> /*props */?> /*Google Ads */?> /*amp advenative */?>
- 1 Berlaku Untuk Seluruh KUA, Kemenag Kepahiang Tekan Angka Perceraian Lewat Pusaka Sakinah
- 2 Nata-Hafizh 'di Atas Angin', Segini Selisih Perolehan Suara Berdasarkan Real Count
- 3 Polres Kepahiang Dalami Laporan Istri Sah Dianiaya Pelakor!
- 4 Wajib Punya, Ini 5 Rekomendasi Laptop Terbaik Tahun 2024
- 5 Tim Pemenangan Nata-Hafizh Diminta Kawal Suara Hingga Putusan KPU
- 1 Berlaku Untuk Seluruh KUA, Kemenag Kepahiang Tekan Angka Perceraian Lewat Pusaka Sakinah
- 2 Nata-Hafizh 'di Atas Angin', Segini Selisih Perolehan Suara Berdasarkan Real Count
- 3 Polres Kepahiang Dalami Laporan Istri Sah Dianiaya Pelakor!
- 4 Wajib Punya, Ini 5 Rekomendasi Laptop Terbaik Tahun 2024
- 5 Tim Pemenangan Nata-Hafizh Diminta Kawal Suara Hingga Putusan KPU