Alhamdulillah, Penumpang HTM Pulih Sudah Boleh Pulang

Alhamdulillah, Penumpang HTM Pulih Sudah Boleh Pulang

RK ONLINE - Sempat menjalani perawatan usai motor roda tiga HTM yang ditumpangi terjungkal di jurang, Minggu (27/12/2020) lalu. Muji Hartono serta kedua bocah SD Apis dan Farel sudah boleh pulang oleh petugas medis, Senin (28/12/2020). Ketiganya sudah dinyatakan pulih, hingga diperkenankan pulang ke rumah masing-masing. Hal ini disampaikan Sekretaris Desa (Sekdes) Karang Anyar Kecamatan Kepahiang Sofyan ketika dikonfirmasi Radar Kepahiang (RK), Senin (28/12/2020). Dikatakan, ketiga warganya sudah pulang ke rumah dan dinyatakan sehat. Ketiganya tidak mengalami luka serius saat kecelakaan terjadi. "Sudah pulang ke rumah, pascaadanya perawatan dari bidan di Desa Daspetah, ketiganya (Muji, Apis dan Farel, red) dinyatakan sembuh dan sudah diperbolehkan pulang hari itu juga (Minggu, red)," kata Sekdes, yang juga sebagai penumpang dalam kecalakaan tunggal sepeda motor HTM roda 3 tersebut. Baca berita terkait : Motor HTM Terjungkal, 5 Nyawa Nyaris Melayang Disampaikan, sepeda motor yang dikendarai Sohut merupakan sepeda motor milik desa yang dibeli dari DD TA 2020 untuk kepentingan masyarakat. Sepeda motor HTM dibeli, dengan tujuan dapat digunakan seluruh masyarakat desa. Termasuk, untuk mengangkut air seperti saat kejadian nahas yang nyaris saja menghilangkan nyawa akhir pekan lalu. "Kendaraan itu memang untuk masyarakat desa ketika ada acara, misalnya akan mengangkut seng, kursi atau lainnya sebagainya dalam desa," sampai Sekdes. Untuk plat kendaraan lanjutnya memang belum diterima, lantaran baru saja dibeli. "Alhamdulillah akibat kecelakaan, kendaraan tidak mengalami kerusakan. Motor, baru beberapa bulan kendaraan kita beli melalui DD untuk dipergunakan kepada masyarakat desa Karang Anyar. Kalau platnya saya kurang paham kapan akan kita terima, karena itu baru kita beli sehingga platnya belum dikeluarkan," demikian Sekdes. Pewarta : Efran Antoni Editor     : Candra Hadinata 

Sumber: