Waspada, BMKG Prediksi 2 Bulan ke Depan Hujan Ekstrim

RK ONLINE - Ditemui di kantor BMKG Stasiun Gefisika Klas III Kepahiang, Rabu (07/10/2020) siang. Observator BMKG Kepahiang, Ermawati S,Sos mengatakan, hujan yang terus menerus turun sepanjang hari selama beberapa hari ini tidak berpotensi menimbulkan banjir. "Untuk saat ini tidak berpotensi banjir. Walaupun hujan turun setiap hari potensi banjir itu masih jauh. Kecuali ada hal lain yang menyebabkannya (Pendangkalan aliran sungai dan lainnya)," sebut Erma. Erma mengingatkan curah hujan ekstrim akan terjadi November dan Desember. Sebab itu masyarakat harus meningkatkan kewaspadaan, terutama yang kediamannya berada di dekat sungai atau pantai. "Curah hujan tinggi atau ekstrim akan terjadi di bulan November dan Desember, ditafsir sekitar 150 ml. Jadi perketat kewaspadaan, terutama yang berada di sekitaran pantai dan sungai," sambungnya. BMKG Kepahiang memprediksikan saat ini curah hujan khususnya di pulau sumatra masih dalam kategori normal. Pewarta : Jimmy Mayhendra Editor : Candra Hadinata
Sumber:
Terkini
Terpopuler
- 1 Sambil Puasa Main Aplikasi Penghasil Uang Ini, Raup Rp 1,5 juta Sehari
- 2 Di Kepahiang Marak Kasus Asusila Hingga Viral, MUI Titip Pesan Ini!
- 3 Ini Syarat dan Mekanisme PPPK Paruh Waktu Lengkap dari KemenPANRB
- 4 Masih Menyesuaikan Anggaran, Pemkab Kepahiang Tata dan Bahas Ulang Skema Perekrutan PPPK
- 5 Masih Kekurangan SDM, RSUD Pertahankan TKS Meski Tidak Digaji