Penilaian Adipura Kepahiang Sedang Berlangsung
RK ONLINE - Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Kepahiang, Muktar Yatib, S.Pd, Rabu (17/06/2020) mengungkapkan, saat ini Kabupaten Kepahiang sedang dalam tahap penilaian Adipura. Dia menjelaskan, kriteria dan indikator utama pada program Adipura hampir sama dengan sebelumnya. Yakni pengelolaan sampah serta ruang terbuka hijau oleh pemerintah daerah serta partisipasi aktif masyarakat. Penambahan beberapa indikator yang digunakan diantaranya penilaian terkait mitigasi dan adaptasi perubahan iklim. Kemudian penanganan kebakaran hutan dan lahan, serta pengelolaan pertambangan berwawasan lingkungan. Baca Juga : Waspada.!! Sudah 130 Kasus DBD Terjadi di Kepahiang "Penilaian yang lebih ketat ini diharapkan dapat melahirkan daerah dengan kualitas yang terbaik," sampai Muktar. Namun dijelaskan Muktar meski indikator penilaian dipusatkan pada pengelolaan TPA, di Kabupaten Kepahiang sendiri pengelolaannya belum maksimal lantaran belum tersedia sarana dan prasaranya. "Dengan kondisi TPA yang belum difasilitasi sarana prasarana lengkap, kita tetap optimis membenahi dan mengelola sampah dengan maksimal dan meraih penilaian yang terbaik," singkat Muktar. Pewarta : Reka Fitriani Editor : Candra Hadinata
Sumber:
- Share: /*anymind */?> /*props */?> /*Google Ads */?> /*amp advenative */?>
- 1 Pihak Ketiga dan Rekanan DPRD Kepahiang Ikut Diperiksa Jaksa!
- 2 Terindikasi Korupsi Dana Desa, Kades dan Bendahara Desa Suro Bali Sudah di Ujung Tanduk!
- 3 Daerah Ini Tidak Terdampak Kenaikan Opsen Pajak Tahun 2025
- 4 Gelar Reses, Anggota DPRD Kepahiang Tampung Aspirasi Masyarakat
- 5 Penerapan Opsen Pajak Naik, Harga Motor Baru Juga Berpotensi Naik
- 1 Pihak Ketiga dan Rekanan DPRD Kepahiang Ikut Diperiksa Jaksa!
- 2 Terindikasi Korupsi Dana Desa, Kades dan Bendahara Desa Suro Bali Sudah di Ujung Tanduk!
- 3 Daerah Ini Tidak Terdampak Kenaikan Opsen Pajak Tahun 2025
- 4 Gelar Reses, Anggota DPRD Kepahiang Tampung Aspirasi Masyarakat
- 5 Penerapan Opsen Pajak Naik, Harga Motor Baru Juga Berpotensi Naik