Mobil Truk Terguling dan Melintang di Jalan Lintas Lebong-Curup

Mobil Truk Terguling dan Melintang di Jalan Lintas Lebong-Curup

RK ONLINE - Kecelakaan lalulintas (Lakalantas) tunggal terjadi di jalan lintas Lebong-Rejang Lebong, Selasa (05/05/2020) sekitar pukul 03.15 WIB. Truk dengan Nomor Polisi BK 9039 LU yang dikemudikan Erison Situmeang (29) warga Simalungun Sumatera Utara itu, terguling tepatnya di Desa Talang Ratu Kecamatan Rimbo Pengadang, Kabupaten Lebong. Hingga berita ini ditulis, petugas masih berusaha mengevakuasi truk yang terbalik miring ditengah badan jalan. Diduga kuat kecelakaan terjadi akibat rem truk blong. Beruntung tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini. Baca Juga : Sinyal Rohidin-Rosjonsyah Menguat, Ini Tanggapan Pengurus Golkar Akibat kejadian arus lalu lintas dari kedua arah sempat lumpuh total akibat terhalang badan truk yang tergiling. Baru sekitar pukul 08.30 WIB pagi, mobil dan sepeda motor bisa melintas secara bergantian menyusuri pinggir jalan. Namun untuk kendaraan berukuran besar seperti truk dan lainnya belum bisa melintas. Kapolres Lebong, AKBP. Ichsan Nur, S.IK melalui Kapolsek Rimbo Pengadang, Iptu. Suroso, SH yang dikonfirmasi membenarkan kejadian tersebut. Menurutnya, petugas gabungan masih berupaya mengevakuasi truk yang menutup badan jalan. "Dari keterangan pengemudi, truk mengangkut alat milik PLTM Tunggang, " singkat Suroso. Pewarta : Eko Hatmono Editor     : Candra Hadinata 

Sumber: