Pemdes Talang Pito Semprot Disinfektan dan Dirikan Posko Satgas Covid-19

Pemdes Talang Pito Semprot Disinfektan dan Dirikan Posko Satgas Covid-19

RK ONLINE - Pemerintah Desa Talang Pito, Kecamatan Bermani Ilir, Kabupaten Kepahiang, Jum'at (01/05/2020) bersama warga, serta dibantu Babinsa dan Bhabin Kamtibmas. Mulai melakukan penyemprotan disinfektan untuk pencegahan masuknya wabah virus corona atau Covid-19 di wilayah desa setempat.

Kepala Desa Talang Pito, Idrus menjelaskan, seperti desa-desa lainnya tujuan penyemprotan disinfektan tersebut merupakan langkah untuk antisipasi penyebaran Covid-19 serta memberi sosialisasi secara langsung kepada warga.

"Supaya warga tidak melakukan kegiatan yang melibatkan banyak orang atau menjaui kerumunan. Karena sekarang ada larangan dari pemerintah terkait pandemi Covid-19 ini. Jadi sekarang warga harus lebih banyak di rumah," katanya. Baca Juga : Pemdes Talang Sawah Ajak Warga Bersama Cegah Penyebaran Covid-19

Jikapun tetap harus melakukan aktivitas di luar rumah, maka harus ikuti protokol kesehatan. Seperti mencuci tangan sebelum dan setelah melaksanakan kegiatan. Kemudian hindari kontak fisik terutama dengan orang yang tidak dikenal, serta selalu gunakan masker.

"Lokasi penyemprotan disinfektan fasilitas umum, rumah warga khususnya penyemprotan pegangan pintu pagar dan pegangan pintu rumah. Kita melakukan penyemprotan dibantu langsung oleh warga, juga ada pembagian masker, Alhamdulillah berjalan lancar," terangnya.

Idrus menambahkan, pihaknya juga mendirikan Posko Satgas Civid-19 di pintu masuk dan ke luar desa. Ini dilakukan guna memantau setiap yang masuk maupun ke luar dari desa.

"Jadi siapa pun yang akan masuk ke wilayah desa kami diperiksa kesehatannya. Kita pun selalu mengingatkan warga untuk bersama-sama melawan Covid-19. Dengan cara mengikuti petunjuk-petunjuk dari pihak yang berwenang," demikian Idrus. (Advetorial) Pewarta : Novrian Hidayat Editor     : Candra Hadinata  

Sumber: